Bambang Soesatyo Apresiasi Keindahan Trofi Para Juara WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika

- 22 November 2021, 08:55 WIB
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo atau Bamsoet.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo atau Bamsoet. /Foto: Instagram @bambang.soesatyo.

PR DEPOK - World Superbike (WSBK) 2021 yang digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat menorehkan sejarah bagi dunia otomotif nasional.

WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika tak hanya menghadirkan kemegahan sirkuit yang akan menggelar MotoGP 2022 itu.

Namun dalam WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika juga menampilkan karya seni seniman asal Indonesia yang membuat trof atau piala WSBK 2021.

Baca Juga: Link Nonton dan Spoiler The King's Affection Episode 13, Apakah Lee Hwi akan Menikah dengan No Hak-yung?

Trofi bagi juara WSBK 2021 merupakan hasil karya seni anak bangsa dari Tuksedo Studio Bali.

Tuksedo Studio Bali membuat trofi bagi juara WSBK 2021, World Supersport 2021, dan Asia Talent Cup 2021.

Hasil karya Tuksedo Studio Bali yang telah membuatn trofi dalam WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB mengundang decak kagum banyak kalangan di tanah air.

Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengapresiasi karya Tuksedo Studio Bali.

Tuksedo Studio Bali membuat trofi juara World Superbike 2021, World Supersport 2021, dan Asia Talent Cup 2021 di Pertamina Mandalika International Street Circuit.

Baca Juga: Sebut Kehilangan Besar Atas Berpulangnya Verawaty Fajrin, Wagub Riza: Semoga Mampu Meneladaninya dalam Hidup

Menurutnya, desain masing-masing trofi memiliki filosofi yang berfokus pada simbolisasi Mandalika sebagai sirkuit tempat balap kejuaraan internasional tersebut diselenggarakan.

"Trofi dibuat secara handmade oleh para seniman Indonesia di Tuksedo Studio Bali sehingga mampu meninggalkan kesan mendalam bagi para juara yang menerimanya, maupun bagi penggemar balap pada umumnya," kata Bambang dilansir Pikiran Rakyat Depok.com dari Antara, Senin, 22 November 2021.

Bambang mengatakan, ini jadi bukti nyata betapa hebatnya talenta serta potensi warga Indonesia sebagai pekerja, partisipan aktif, hingga penyelenggara ajang olahraga otomotif di level internasional.

Materi trofi terbuat dari bahan dasar aluminium dan stainless steel sebagai representasi dari Tuksedo Studio Bali yang bergerak dalam bidang pembuatan kit car, modifikasi, re-kreasi, hingga restorasi kendaraan, yang juga menggunakan kombinasi material yang sama dalam berbagai proyek kendaraan mereka.

"IMI senantiasa mendukung pelibatan UMKM industri dalam negeri dalam mendukung penyediaan sarana dan prasarana dalam setiap penyelenggaraan kejuaraan otomotif. Baik kejuaraan skala regional, nasional, hingga internasional," jelas Bamsoet.

Baca Juga: Sebut Kehilangan Besar Atas Berpulangnya Verawaty Fajrin, Wagub Riza: Semoga Mampu Meneladaninya dalam Hidup

Tak hanya itu, Bamsoet juga merasa bangga dengan adanya keterlibatan UMKM Indonesia.

"Ini menjadi bukti bahwa karya mereka memiliki kualitas internasional, sekaligus menjadi tambahan dorongan bagi mereka untuk semakin meningkatkan kualitas dan produktifitas," tegas Bamsoet.***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah