Bela Menag Yaqut yang Dikritik Tak Bisa Bahasa Arab, Guntur Romli: Kadrun Cuma Sibuk Soal Penerjemah

- 24 November 2021, 12:17 WIB
Guntur Romli membela Menag Yaqut yang dikritik karena tidak bisa bahasa Arab saat berkunjung ke Saudi.
Guntur Romli membela Menag Yaqut yang dikritik karena tidak bisa bahasa Arab saat berkunjung ke Saudi. /Instagram.com/@gunromli.

PR DEPOK – Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Guntur Romli menanggapi tudingan warganet terhadap Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas.

Baru-baru ini, pria yang kerap disapa Gus Yaqut itu menjadi sorotan karena dituding tak bisa menggunakan bahasa Arab.

Tudingan bahwa Menag Yaqut tak bisa menggunakan bahasa Arab itu merebak usai beredarnya video percakapan dirinya dengan pejabat Arab Saudi di jejaring Twitter.

Baca Juga: Wanita yang Maki Ibu Arteria Dahlan Ternyata Istri Eks Ajudan Wapres, Refly: Dia Sial, Hadapi Partai Berkuasa

Untuk diketahui, percakapan itu dilakukan saat Menag Yaqut berkunjung ke Arab Saudi pada Senin, 22 November 2021 lalu.

Dalam percakapan tersebut, Menag Yaqut tampak menggunakan penerjemah bahasa Arab.

Video pun dibagikan oleh tokoh Papua, Christ Wamea melalui akun Twitter-nya, @PutraWadapi.

Christ Wamea turut memprotes penggunaan penerjemah bahasa Arab oleh Menag Yaqut. Ia lantas mempertanyakan, bagaimana bisa lobi kuota haji dilakukan kalau tak bisa berbahasa Arab.

Baca Juga: Erick Thohir Imbau Semua Toilet SPBU Pertamina Gratis, Christ Wamea: Itu Prestasi Dia di Kementerian BUMN

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @GunRomli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x