Soroti Erupsi Gunung Semeru, Ferdinand Hutahaen: Sebentar Lagi Ada yang Datang untuk Citra Politik 2024

- 5 Desember 2021, 07:47 WIB
Ferdinand Hutahaean memprediksi akan ada pihak yang memanfaatkan erupsi Semeru demi citra politi 2024.
Ferdinand Hutahaean memprediksi akan ada pihak yang memanfaatkan erupsi Semeru demi citra politi 2024. /YouTube Ferdinand Hutahaean.

"Bantuan bisa dikumpulkan di Pendapa Arya Wiraraja untuk segera karena malam ini kami distribusikan ke lokasi bencana," kata Bupati Lumajang Thoriqul Haq sebagaimana dilansir dari Antara.

Bupati Lumajang mengajak para masyarakat melakukan pemberian bantuan terhadap korban letusan Gunung Semeru di Kecamatan Pronojiwo dan sekitarnya.

"Saudara kita yang terdampak letusan Gunung Semeru perlu bantuan. Saat ini yang segera diperlukan adalah nasi bungkus, pakaian layak pakai, makanan bayi dan kebutuhan darurat lainnya," kata Thoriqul Haq.

Thoriqul Haq atau kerap disapa Cak Thoriq menjelaskan bahwa seluruh bantuan untuk korban letusan Gunung Semeru dikumpulkan di Pendapa Kabupaten.

Baca Juga: Update Persebaran Covid-19 di Kota Depok, 4 Desember 2021: 108.474 Positif, 106.147 Sembuh, 2.205 Meninggal

Para warga masyarakat banyak yang memberikan bantuan terhadap korban letusan Gunung Semeru dengan memberikan berbagai logistik ke Pendapa Aria Wiraraja.

"Yang penting baju layak pakai dan makanan segera didistribusikan ke masyarakat di sana karena sangat dibutuhkan," kata Cak Thoriq.

Adapun bantuan yang terlah terkumpul untuk para korban letusan Gunung Semeru antara lain makanan siap saji, air mineral, pakaian layak pakai, mi instan dan selimut.

Baca Juga: Sudah Anggap Habib Rizieq Seperti Orang Tua dan Guru, Habib Bahar Smith: Nyawa dan Jiwa Saya untuk Bela Beliau

Sampai Sabtu malam (4 Desember 2021) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lumajang dibantu sejumlah relawan terus menghimpun bantuan dari warga yang terus berdatangan.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: ANTARA Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x