Survei CISA: Ganjar Pranowo Masih Duduki Peringkat Teratas Kandidat Capres 2024, Disusul AHY

- 10 Desember 2021, 13:40 WIB
Ganjar Pranowo.
Ganjar Pranowo. /Dok Humas Prov Jateng

PR DEPOK - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, masih bertengger diposisi puncak sebagai kandidat calon presiden atau capres 2024, berdasarkan hasil survei Centre for Indonesia Strategic Actions (CISA). 

Ganjar Pranowo mendapat 16 persen suara dari survei yang dilakukan CISA dalam periode 1 hingga 7 Desember 2021.

Posisi kedua ditempati Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY, dengan raihan 14 persen, disusul Anies Baswedan ditempat ketiga dengan 14,33 persen.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Wali Kota Bandung Oded M Danial Meninggal, Sempat Pingsan Saat Akan Isi Kutbah

Direktur Eksekutif CISA Herry Mendrofa mengatakan, dalam simulasi capres pihaknya melakukan survei terhadap 16 nama kandidat, di antaranya Ganjar Pranowo, AHY, Anies Baswedan, Ridwan Kamil hingga Puan Maharani.

“Penilaian ini mengacu pada aspek yang meliputi integritas, kepemimpinan, kinerja, inovasi, transparansi, akuntabilitas, popularitas serta kepercayaan publik,” kata Herry dalam rilis yang diterima Pikiran Rakyat Depok, Jumat 10 Desember 2021.

Menurut Herry, survei dengan tajuk “Performa Pemerintah dan Tren Elektoral Terkini” telah melalui proses recheck dan reconfirm terhadap 20,5 persen total data responden yakni 1.200.

Baca Juga: Namanya Tak Dicantumkan di Buku Yasin Doddy Sudrajat, Faisal: Gak Perlu, Nama Saya Udah Dimana-mana Sekarang

Sementara itu, Deputi Badan Hukum dan Pengamanan Partai DPP Demokrat Ahmad Usmarwi Kaffa mengatakan, AHY merupakan sosok yang perfeksionis.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah