Benarkah Obat Paxlovid Berpotensi Lawan Varian Omicron? Simak Penjelasan Berikut

- 16 Desember 2021, 20:29 WIB
Ilustrasi - Dokter Adam Prabata menjelaskan mengenai obat yang berpotensi melawan varian Omicron yang sudah mulai masuk ke Indonesia.
Ilustrasi - Dokter Adam Prabata menjelaskan mengenai obat yang berpotensi melawan varian Omicron yang sudah mulai masuk ke Indonesia. /Pixabay/Alexandra_Koch

PR DEPOK - Belum lama ini pemerintah melalui Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengumumkan kasus pertama varian Omicron yang terdeteksi di Indonesia.

Kabar masuknya varian Omicron ke Indonesia ini tak sedikit membuat masyarakat bertanya-tanya apakah ada obat yang efektif untuk melawannya.

Mengenai obat yang efektif melawan varian Omicron yang telah masuk ke Indonesia, seorang dokter bernama Adam Prabata turut angkat bicara.

Dokter Adam Prabata mengatakan terdapat obat bernama Paxolivd yang telah terbukti efektif untuk Covid-19 dan berpotensi melawan varian Omicron.

Baca Juga: 8 Tahun Menjanda, Venna Melinda Mantap Menikah dengan Ferry Irawan usai Dapat Restu dari Anak

“Baru-baru ini, uji klinis Paxlovid (salah satu obat oral untuk Covid-19) diumumkan hasilnya dan ternyata efektif untuk Covid-19 serta berpotensi bisa untuk melawan varian Omicron,” tuturnya dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Instagram @adamprabata.

Dokter Adam Prabata menjelaskan bahwa obat Paxlovid bekerja dengan cara menghambat virus penyebab Covid-19 agar tidak memperbanyak diri.

“Dengan menghambat produksi enzim yang diperlukan untuk memperbanyak diri,” kata dia menjelaskan.

Baca Juga: Inilah Penyebab Kematian Laura Anna, Selebgram Muda Mantan Pacar Gaga Muhammad

Adapun efektivitas dari Paxlovid pada penderita Covid-19 dengan risiko tinggi yakni di kisaran 88-89 persen mengurangi risiko rawat inap atau kematian akibat Covid-19.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Instagram @adamprabata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x