Belva Devara Undur Diri dari Stafsus Milenial, Tidak Ingin Konsentrasi Jokowi Pecah

- 21 April 2020, 19:26 WIB
Staf Khusus Presiden, Adamas Belva Syah Devara. beri pesan untuk milenial pada akun instagramnya terkait wabah virus corona, pada 23 Maret 2020*
Staf Khusus Presiden, Adamas Belva Syah Devara. beri pesan untuk milenial pada akun instagramnya terkait wabah virus corona, pada 23 Maret 2020* / Instagram @belvadevara/

PIKIRAN RAKYAT - Polemik asumsi publik yang mengaitkan antara dirinya dengan keputusan pemerintah yang menjadikan skill academy dari Ruangguru sebagai mitra dalam program kartu prakerja berunjung keputusan mundurnya Belva.

Belva Devara memutuskan untuk mengundurkan diri dari posisi staf khusus milenial Presiden Joko Widodo.

Hal ini dilakukannya untuk menyudahi asumsi publik mengenai posisi dirinya sebaga Staf Khusus Presiden yang juga sekaligus masih menjabat yang bekepanjangan.

Ia pun mengungkapkan tidak ingin polemik persepsi publik mengganggu konsentrasi Presiden Jokowi yang sedang berjuang sebagai panglima perang menghadapi pandemi virus corona.

Baca Juga: Cara Salat Tarawih Sendiri di Rumah Saat Masa Pendemi Corona 

"Namun, saya mengambil keputusan yang berat ini karena saya tidak ingin polemik mengenai asumsi/persepsi publik yang bervariasi tentang posisi saya sebagai Staf Khusus Presiden menjadi berkepanjangan.

"(karena) dapat mengakibatkan terpecahnya konsentrasi Bapak Presiden dan seluruh jajaran pemerintahan dalam menghadapi masalah pandemi COVID-19," tulis Belva di akun Instagramnya @belvadevara.

Tak ayal keputusan Belva mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, salah satunya adalah sahabatnya yaitu Iman Usman yang juga CEO Ruangguru.

"Terima kasih atas pelayanan yang diberikan untuk negara. Mari bersama membuat @ruangguru lebih besar lagi!," tulis Iman Usman.

Baca Juga: Tak Terlihat Puluhan Tahun, Penyu Langka Bertelur di Bibir Pantai Saat Pandemi Corona

Surat terbuka dari Belva yang diunggah di akun Instagramnya tersebut menandakan akhir perjalanan Belva yang genap 5 bulan sejak dirinya bersama 6 orang lainnya diperkenalkan Jokowi ke Publik.

Surat terbuka tersebut telah disampaikan ke Jokowi sejak 17 April 2020 lalu ketika Belva mengunggah di media sosialnya mengenai penjelasan pengambilan keputusan bahwa ia siap mengundurkan diri dari jabatannya.

"Berikut ini saya sampaikan informasi terkait pengunduran diri saya sebagai Staf Khusus Presiden. Pengunduran diri tersebut telah saya sampaikan dalam bentuk surat kepada Bapak Presiden tertanggal 15 April 2020 dan disampaikan langsung ke Presiden pada tanggal 17 April 2020," tulis Belva.

Baca Juga: Tak Terlihat Puluhan Tahun, Penyu Langka Bertelur di Bibir Pantai Saat Pandemi Corona

Polemik kartu prakerja ini menyebabkan Belva Devara harus mengundurkan diri meski Kementerian Koordinator Perekonomian dan Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja (PMO) telah menjelaskan bahwa verifikasi mitra kartu prakerja tidak melibatkan dirinya.

"Seperti yang telah dijelaskan oleh Kementerian Koordinator Perekonomian dan Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja (PMO), proses verifikasi semua mitra Kartu Prakerja sudah berjalan sesuai aturan yang berlaku.

"Tidak ada keterlibatan yang memunculkan konflik kepentingan. Pemilihan pun dilakukan langsung oleh peserta pemegang Kartu Prakerja," tambah Belva.

Di akhir Belva menceritakan pengalaman yang ia dapatkan dan juga ucapan terima kasih untuk Jokowi selaku Presiden yang telah memilihnya.

Baca Juga: Sinopsis Jailangkung 2, Perjalanan Mistis Sebelumnya Belum Usai dan Akan Tayang Malam Ini 

"Saya berterima kasih kepada Bapak Presiden Joko Widodo yang telah memahami dan menerima pengunduran diri saya.⁣

"Walau singkat, sungguh banyak pengalaman dan pelajaran yang saya dapatkan dari pekerjaan sebagai Stafsus Presiden.

"Saya merasakan betul bagaimana semangat Bapak Presiden Jokowi dalam membangun bangsa dengan efektif, efisien, dan transparan.

"Sehingga di manapun saya berada, di posisi apapun saya bekerja, saya berkomitmen mendukung Presiden dan Pemerintah untuk memajukan NKRI," ungkap Belva.

Baca Juga: Sinopsis Film Passengers, Perjalanan Luar Angkasa Selama 120 Tahun yang Tayang Malam Ini 

Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian turut mengapresiasi langkah Belva.

"Belva, tetap semangat dan percayalah kontribusi Belva luar biasa untuk Indonesia khususnya untuk akses Pendidikan. Terus berbuat dan berdampak di mana pun ladang kontribusi Belva yaaaa. Salam perjuangan," komentar Hetifah.

Selama 5 bulan, telah banyak aktivitas yang dilakukan Belva selama menjadi Staf Khusus Presiden terutama dukungannya untuk pengembangan UMKM dan startup di Indonesia.

Ia mendonasikan sumbangannya untuk memberikan beasiswa kepada beberapa pihak terpilih yang sedang mengembangkan bisnisnya setiap bulannya dengan tema-tema tertentu.***

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Surat Terbuka Belva Devara, CEO Ruangguru ⁣ Assalamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh. Salam sejahtera untuk kita semua.⁣ ⁣ Semoga di masa pandemi ini kita diberikan kesehatan dan kekuatan dari Allah yang Maha Penyayang.⁣ ⁣ Berikut ini saya sampaikan informasi terkait pengunduran diri saya sebagai Staf Khusus Presiden. Pengunduran diri tersebut telah saya sampaikan dalam bentuk surat kepada Bapak Presiden tertanggal 15 April 2020, dan disampaikan langsung ke Presiden pada tanggal 17 April 2020. ⁣ ⁣ Seperti yang telah dijelaskan oleh Kementerian Koordinator Perekonomian dan Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja (PMO), proses verifikasi semua mitra Kartu Prakerja sudah berjalan sesuai aturan yang berlaku, dan tidak ada keterlibatan yang memunculkan konflik kepentingan. Pemilihan pun dilakukan langsung oleh peserta pemegang Kartu Prakerja.⁣ ⁣ Namun, saya mengambil keputusan yang berat ini karena saya tidak ingin polemik mengenai asumsi/persepsi publik yang bervariasi tentang posisi saya sebagai Staf Khusus Presiden menjadi berkepanjangan, yang dapat mengakibatkan terpecahnya konsentrasi Bapak Presiden dan seluruh jajaran pemerintahan dalam menghadapi masalah pandemi COVID-19. ⁣ ⁣ Saya berterima kasih kepada Bapak Presiden Joko Widodo yang telah memahami dan menerima pengunduran diri saya.⁣ ⁣ Walau singkat, sungguh banyak pengalaman dan pelajaran yang saya dapatkan dari pekerjaan sebagai Stafsus Presiden. Saya merasakan betul bagaimana semangat Bapak Presiden Jokowi dalam membangun bangsa dengan efektif, efisien, dan transparan. Sehingga di manapun saya berada, di posisi apapun saya bekerja, saya berkomitmen mendukung Presiden dan Pemerintah untuk memajukan NKRI.⁣ ⁣ Dengan ini, saya juga ingin menjelaskan bahwa saya tidak dapat merespon pertanyaan-pertanyaan media dalam beberapa hari terakhir karena saya ingin fokus dalam menyelesaikan hal ini terlebih dahulu. Terima kasih untuk teman-teman yang telah menghormati dan menghargai keputusan saya tersebut.⁣ ⁣ Semoga kita semua bisa segera keluar dari masalah pandemi yang berat ini.⁣ ⁣ Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh.⁣ ⁣ Belva Devara

Sebuah kiriman dibagikan oleh Adamas Belva Syah Devara (@belvadevara) pada

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x