Sayangkan Harga BBM Naik, Mulyanto: Teganya Pemerintah, Malaysia Lebih Murah dari Kita

- 14 Februari 2022, 08:55 WIB
Wakil Ketua Fraksi PKS, Mulyanto.
Wakil Ketua Fraksi PKS, Mulyanto. /fraksi.pks.id

“Sepert juga MIGOR, harga BBM di Malaysia lebih murah dari kita. Negara hadir memperhatikan kebutuhan rakyat. Harga RON 95 Malaysia lebih murah ketimbang RON di Ina. Kok bisa? (Harga pebruari 2022)”, tulis Mulyanto pada cuitannya yang lain.

Diberitakan sebelumnya, PT Pertamina (Persero) melalui Subholding Commercial & Trading, PT Pertamina Patra Niaga, resmi menaikkan 3 jenis bahan bakar minyak (BBM).

Baca Juga: POPULER HARI INI: Ali Syarief Komentari Harga BBM non-Subsidi yang Naik hingga Alasan Boy William Ragu Menikah

Ketiga jenis BBM yang mengalami kenaikan harga adalah Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite.

Kenaikan harga berkisar Rp1.500-Rp2.650 yang ini nantinya akan berbeda di setiap provinsi.

- Pertamax Turbo (RON 98): Rp13.500 per liter, naik Rp1.500 per liter dari sebelumnya Rp12.000 per liter

- Pertamina Dex (CN 53): Rp13.200 per liter, naik Rp2.150 per liter dari sebelumnya Rp11.050 per liter

Baca Juga: Pendaftaran SNMPTN Dibuka Hari ini, Begini Cara Simpan Permanen Akun LTMPT di Link ini

- Dexlite (CN 51): Rp12.150 per liter, naik Rp2.650 per liter dari sebelumnya Rp9.500 per liter.

Menurut Pejabat Sementara Sekretaris Perusahaan Pertamina Patra Niaga Irto Ginting, kenaikan BBM Non subsidi berlaku per tanggal 12 Februari 2022.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah