Mahfud MD Akui Sering Nonton Wayang: Ada Kejadian Sosial seperti yang Diajarkan oleh Agama, Halal!

- 16 Februari 2022, 06:55 WIB
Mahfud MD mengaku sering menonton wayang yang memang budaya lokal Indonesia dengan banyak ajaran agama.
Mahfud MD mengaku sering menonton wayang yang memang budaya lokal Indonesia dengan banyak ajaran agama. /YouTube Ari Poncowolo

Menurut pandangannya, wayang sarat dengan nilai kemanusiaan, termasuk hukum sebab-akibat dari setiap perbuatan manusia.

“Wayang sarat dgn nilai kemanusian dan hukum sebab akibat dari setiap perbuatan manusia,” jelasnya.

Dalam pertunjukkan wayang, jelas dia lagi, ada pembelajaran sosial yang dapat diambil seperti yang diajarkan oleh agama. Dengan begitu, ia mengatakan bahwa wayang halal.

“Ada ibrah sosial spt yg diajarkan oleh agama. Halal,” kata Mahfud MD tegas.

Baca Juga: Puluhan Pasangan di Luar Nikah Dirazia Saat Valentine, Hilmi: Sudah Diharamkan, Silakan Berfatwa Sendiri

Seperti diketahui, belakangan ini budaya wayang menjadi topik perbincangan di tengah masyarakat.

Hangatnya wayang sebagai sorotan publik terjadi usai Ustaz Khalid Basalamah menyebut wayang haram dalam sebuah potongan video yang beredar.

Tak berselang lama, Ustaz Khalid Basalamah pun menyampaikan klarifikasinya sekaligus permintaan maaf terkait potongan video viral ceramah “wayang haram”.***

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Twitter @mohmahfudmd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah