Soroti Kontroversi Ceramah Ustaz Khalid Basalamah Soal Wayang, Abdul Mu'ti: Menunjukkan Pemahaman yang Dangkal

- 16 Februari 2022, 13:36 WIB
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu'ti sebut ceramah Ustaz Khalid Basalamah yang menyinggung soal wayang menandakan pemahaman dangkal.
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu'ti sebut ceramah Ustaz Khalid Basalamah yang menyinggung soal wayang menandakan pemahaman dangkal. /Twitter @Abe_Mukti/

PR DEPOK - Jawaban dari Ustaz Khalid Basalamah saat menjawab pertanyaan jemaahnya soal wayang menuai kontroversi di masyarakat.

Ustaz Khalid Basalamah dengan tegas mengatakan tradisi wayang yang ia singgung tersebut, tidak ada kata-kata darinya yang mengharamkan wayang.

Adapun kontroversi tersebut turut ditanggapi oleh Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu'ti. Menurutnya, pernyataan Ustaz Khalid tentang wayang menunjukkan pemahaman yang dangkal.

"Pernyataan Ustadz Khalid Basalamah tentang wayang menunjukkan pemahaman yang dangkal tentang wayang," ujar Abdul Mu'ti.

Baca Juga: Ida Fauziyah Dicap Menteri Terburuk, Said Iqbal Tuntut Menaker Dipecat: Terlalu Sering Melukai Hati Buruh

Abdul Mu'ti menjelaskan bahwa dalam sejarah dakwah Islam, wayang ialah media dakwah yang efektif dan membumi, serta diterima oleh semua kalangan.

"Dalam sejarah dakwah Islam, wayang merupakan media dakwah yang efektif dan membumi serta diterima semua kalangan," kata Abdul Mu'ti, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @Abe_Mukti.

Cuitan Abdul Mu'ti.
Cuitan Abdul Mu'ti. Twitter @Abe_Mukti

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa wayang di Indonesia ialah wujud kreativitas seni dan inkulturasi nilai-nilai Islam.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Twitter @Abe_Mukti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah