Catat! Ada 4 Rute Alternatif Menuju Bandung dari Jakarta Saat Arus Balik Lebaran 2022

- 4 Mei 2022, 14:20 WIB
Ilustrasi. Berikut ini merupakan 4 rute alternatif bisa digunakan pada arus balik lebaran dari Jakarta ke Bandung serta jadwal penerapan ganjil-genap.
Ilustrasi. Berikut ini merupakan 4 rute alternatif bisa digunakan pada arus balik lebaran dari Jakarta ke Bandung serta jadwal penerapan ganjil-genap. /Pixabay/stux.

PR DEPOK - Ada 4 rute alternatif dari Jakarta ke Bandung saat arus balik lebaran 2022.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan bahwa pihaknya telah mempersiapkan empat rute alternatif.

Empat rute alternatif tersebut ditujukan untuk masyarakat Jakarta yang ingin berlibur atau mengunjungi Bandung saat arus balik lebaran 2022.

Seperti yang diketahui sebelumnya, arus balik lebaran akan terjadi pada 6-8 Mei 2022 mendatang.

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Kapan Cair? Simak Info Terbaru di Sini

"Ada empat alternatif rute dari Jakarta menuju Bandung," ujar Sambodo, seperti dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News.

Berikut empat rute yang dimaksud sebagai jalan alternatif menuju Bandung dari Jakarta oleh Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo;

• Rute pertama: Tol Jagorawi - Puncak - Cisarua - Cipanas - Cianjur - Sukaluyu - Cipatat - Padalarang Bandung.

• Rute kedua: Tol Jagorawi - Cibubur - Cileungsi - Jonggol - Cianjur - Padalarang Bandung.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: PMJ News Instagram @ditjen_hubdat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x