PRJ Kemayoran Buka Tutup Jam Berapa saat Idul Adha 2022? Simak Jadwalnya hingga Syarat Masuk

- 8 Juli 2022, 07:59 WIB
Ilustrasi - Pada malam takbiran dan Hari Raya Idul Adha 2022 ada sedikit perubahan jam buka tutup PRJ Kemayoran dibanding hari-hari biasa.
Ilustrasi - Pada malam takbiran dan Hari Raya Idul Adha 2022 ada sedikit perubahan jam buka tutup PRJ Kemayoran dibanding hari-hari biasa. /ANTARA FOTO/Aprillio Akbar.

PR DEPOK - PRJ Kemayoran dipastikan bakal tetap buka untuk masyarakat umum pada saat Hari Raya Idul Adha 2022 atau 1443 Hijriah.

Warga DKI Jakarta dan sekitarnya dapat mengunjungi PRJ Kemayoran sebagai alternatif menikmati liburan bersama keluarga setelah melakukan ibadah di Hari Raya Idul Adha 2022.

Meski begitu, pada malam takbiran dan Hari Raya Idul Adha 2022 sedikit perubahan jam buka PRJ Kemayoran dan jam tutup loket dibandingkan hari-hari biasa.

Tidak hanya itu saja, jadwal konser musik di malam takbiran Idul Adha 2022 juga ada sedikit perubahan jam mulai.

Baca Juga: Cek Nama Penerima PKH dan BPNT Juli 2022 Mudah, Cukup Akses cekbansos.kemensos.go.id dan Siapkan KTP

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari Instagram @jakartafairid, berikut jadwal lengkap jam buka tutup loket PRJ Kemayoran saat Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah.

Malam Takbiran

- Jam buka: 10.00 WIB

- Jam tutup: 20.30 WIB

- Konser musik: 18.30-20.30 WIB.

Baca Juga: Link Cek Nama Penerima Bansos PKH Tahap 3 Juli 2022, Sudah Dicairkan Kemensos atau Belum?

Hari Raya Idul Adha 2022

- Jam buka: 11.30 WIB

- Jam tutup: 22.00 WIB

Sebagai informasi, acara rutin pameran akbar yang digelar rutin setiap tahun merupakan event tahunan yang paling dinanti oleh masyarakat DKI Jakarta dan sekitarnya.

Gelaran pameran ini tentu sangat ditunggu, apalagi setelah dua tahun tertunda karena pandemi Covid-19.

Hadirnya PRJ Kemayoran diharap mampu mengobati rindu masyarakat DKI Jakarta dan sekitarnya.

Baca Juga: Ungkap Sikap Tak Biasa Eril Sebelum Meninggal, Atalia Praratya: di Momen Itu Dia Manis Banget

Sebagai acara pameran terbesar dan terlengkap di Asia Tenggara, PRJ Kemayoran menghadirkan berbagai stan multiproduk, wisata kuliner, hingga konser musik dari berbagai artis dan musisi papan atas Indonesia.

Selain itu, PRJ Kemayoran juga menghadirkan aneka wahana permainan yang siap menghibur pengunjung, yang pastinya membuat pengunjung, terutama dari kalangan anak-anak merasa senang dan nyaman ketika berada di Jakarta Fair 2022.

Bermacam hiburan seru lain juga disajikan di PRJ Kemayoran seperti Pesta kembang api, Parade Karnaval, Taman Lampion City of Light, Kontes Miss Jakarta Fair, Pasar Malam Festival, Kampung Betawi, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Soal Perceraian Nathalie Holscher, Oma Hetty Akui Sudah Prediksi: Saya Nggak Kecewa, Biar Aja Lah

Namun, karena diselenggarakan masih dalam situasi pandemi, masyarakat yang akan berkunjung ke PRJ Kemayoran diwajibkan memenuhi sejumlah syarat sebelum masuk ke Jakarta Fair 2022.

Syarat Masuk

1. Pengunjung wajib scan aplikasi PeduliLindungi

2. Pengunjung direkomendasikan memakai masker medis

3. Sebelum masuk pengunjung wajib mencuci tangan memakai sabun

4. Pengunjung diimbau untuk menjaga jarak minimal 1,5 meter dengan yang lain

Baca Juga: Syarat dan Tata Cara Pemotongan Hewan Kurban di Luar RPH di Tengah Wabah PMK, Jangan Asal Potong!

5. Suhu badan pengunjung harus di bawah 37,3 derajat celsius

6. Pengunjung diimbau untuk menghindari kerumunan

7. Harus sudah vaksin minimal dosis kedua

8. Tidak ada batasan usia, tetapi anak dan lansia di atas usia 60 tahun harus didampingi keluarga.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Instagram @jakartafairid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x