Benarkah Harga Pertalite Naik Jadi Rp10.000? Ini Penjelasan Menteri ESDM

- 19 Agustus 2022, 14:11 WIB
Ilustrasi. Beberapa hari terakhir beredar isu bahan bakar minyak (BBM) Pertalite naik hargam begini penjelasan Menteri ESDM.
Ilustrasi. Beberapa hari terakhir beredar isu bahan bakar minyak (BBM) Pertalite naik hargam begini penjelasan Menteri ESDM. /Instagram/@mypertamina.

PR DEPOK – Beberapa hari terakhir, isu bahan bakar minyak (BBM) Pertalite naik harga ramai dibicarakan.

Menurut kabar yang beredar, Pertalite naik harga hingga Rp10.000 per liter.

Terkait isu Pertalite naik harga tersebut, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif sebelumnya sudah buka suara.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 42 Kapan Dibuka? Ini Estimasi Waktu Pendaftarannya

Ia mengatakan pemerintah saat ini masih membahas rencana menaikkan harga Pertalite sebagai respons atas tingginya harga minyak mentah dunia.

"(Harga Pertalite) lagi dibahas masih dikoordinasikan dengan Pak Airlangga (Menteri Koordinasi Bidang Perekonomian)," ujar Menteri ESDM Arifin Tasrif saat diwawancarai usai Sidang Tahunan MPR RI di Gedung Parlemen, Jakarta, pada Selasa, 16 Agustus 2022.

Menurutnya, jika Pertalite naik maka pemerintah terlebih dahulu harus mengubah peraturan presiden sebelum keputusan resmi diterbitkan menjadi kebijakan terbaru.

Baca Juga: BPUM 2022 Cair Kapan dan Tanggal Berapa? Berikut Jadwal dan Cara Cek Penerima secara Online

Selain itu, Arifin Tasrif menjelaskan bahwa pemerintah juga akan mensosialisasikan terlebih dahulu mengenai rencana kenaikan harga Pertalite tersebut.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: PMJ News ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah