Akses prakerja.go.id, Inilah Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 45 yang Baru Dibuka

- 12 September 2022, 19:08 WIB
Pendaftaran Gelombang 45 baru saja dibuka, segera daftar akun Kartu Prakerja di prakerja.go.id agar bisa klik gabung.
Pendaftaran Gelombang 45 baru saja dibuka, segera daftar akun Kartu Prakerja di prakerja.go.id agar bisa klik gabung. /Instagram.com/@prakerja.go.id.

PR DEPOK - Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja secara resmi membuka pendaftaran Gelombang 45 per hari ini 12 September 2022.

Masyarakat yang sudah memiliki akun Kartu Prakerja tinggal klik gabung Gelombang 45, sedangkan yang belum harus membuatnya lebih dulu.

Sebagaimana diketahui, bahwa pembuatan akun Kartu Prakerja ini sendiri hanya dilakukan online melalui situs prakerja.go.id.

Bagi masyarakat yang belum mengetahui langkah daftar akun Kartu Prakerja bisa menyimak penjelasan di bawah ini agar bisa klik gabung Gelombang 45.

Baca Juga: Cek Daftar Nama Penerima BLT BBM Tahap 1 September 2022 Lewat cekbansos.kemensos.go.id

Tata Cara Pendaftaran

  • Buka prakerja.go.id;
  • Siapkan KTP hingga KK;
  • Input data diri yang terdiri dari jenis kelamin, nama ibu kandung, status, jumlah tanggungan, topik pelatihan yang ingin diambil;
  • Isi alamat lengkap yang sesuai KTP;
  • Unggah foto KTP yang diambil dari kamera HP, klik 'Lanjut';
  • Jika sudah sesuai dengan ukuran yang diminta klik 'Kirim Foto KTP';

Baca Juga: Login bsu.kemnaker.go.id dan Cairkan BSU 2022 Rp600.000, Ini Daftar Pekerja yang Berhak Dapat BLT Subsidi Gaji

  • Verifikasi foto seluruh wajah dengan cara selfie, lalu 'Kirim Foto';
  • Segera verifikasi nomor HP dan kirim OTP kemudian input kode yang diterima lewat SMS atau email (jika yang didaftarkan dengan nomor yang sama);
  • Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar, 'mulai tes';
  • Setelah tes selesai, pilih 'lanjut ke dashboard' lalu 'klik gabung' jika.

Baca Juga: Cara Daftar BLT BBM 2022 Online lewat HP, Masukkan NIK KTP ke Sini dan Dapatkan Uang Tunai Rp600.000

Demikian penjelasan langkah daftar akun Kartu Prakerja di prakerja.go.id agar bisa mengikuti seleksi Gelombang 45 yang baru saja dibuka.***

 

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah