Fenomena Gerhana yang akan Terjadi pada 2023, Catat tanggal dan Waktunya

- 10 Desember 2022, 21:46 WIB
Ilustrasi, berikut daftar fenomena Gerhana yang terjadi di tahun 2023.
Ilustrasi, berikut daftar fenomena Gerhana yang terjadi di tahun 2023. /Nurul Laelatur Rahmah/Pixabay/dazweb

PR DEPOK – Fenomena Astronomi kerap terjadi setiap tahunnya, salah satunya Gerhana matahari maupun bulan. Lantas, Gerhana apa saja uang akan terjadi pada 2023?

Simak artikel ini sampai habis, dan catat tanggal dan waktu terjadinya fenomena Gerhana pada 2023.

Gerhana matahari maupun bulan, hampir terjadi setiap tahunnya. Pada 2022 saja, telah terjadi beberapa kali Gerhana.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Gemini dan Leo Besok Minggu, 11 Desember 2022: Bersikaplah Jujur dan Tulus

Untuk diketahui, Gerhana merupakan fenomena Astronomi yang terjadi apabila sebuah benda di angkasa bergerak ke dalam bayanhan benda angkasa lainnya.

Gerhana matahari misalnya. Fenomena ini terjadi ketika bulan berada di antara bumi dan matahari.

Sedangkan, Gerhana bulan terjadi ketika bulan tertutup oleh bayangan bumi.

Baca Juga: Cara Cek Daftar Penerima BLT Balita Tahap 4 2022 Pakai HP dan KK Lewat cekbansos.kemensos.go.id

Bukan hanya terjadi pada matahari dan bulan. Gerhana juga bisa terjadi pada benda angkasa lainnya yang tidak berhubungan dengan bumi dan bulan.

Misal Gerhana yang terjadi pada planet lain dan satelit yang ada di angkasa.

Pada 2023, Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) mencatar akan ada empat Gerhana yang terjadi tahun depan.

Baca Juga: Link Nonton Anime Lookism Full Episode Sub Indo Lengkap dengan Sinopsisnya

Namun, dari empat Gerhana itu hanya tiga di antaranya yang dapat dilihat di Indonesia.

Berikut Gerhana yang akan terjadi pada 2023 sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Instagram @lapan_ri:

1 Gerhana matahari hibrida

Gerhana matahari ini akan terjadi pada 20 April 2023. Fenomena ini memiliki dua macam Gerhana yang berbeda.

Baca Juga: Link Live Streaming Indosiar: Persija vs Persik Main Jam Berapa? Berikut H2H dan Line Up

Gerhana matahari hibrid terjadi secara berurutan dalam satu fenomena, yakni dimulai dengan Gerhana matahari cincin dan berubah menjadi Gerhana matahari total.

Namun, kemudian akan kembali menjadi matahari cincin yang berlangsung dalam waktu singkat.

2. Gerhana bulan penumbara

Gerhana ini akan terjadi pada 5 hingga 6 Mei 2023. Gerhana bulan penumbara terjadi ketika seluruh bagian bulan berada di bagian penumbara.

Baca Juga: Sebut Dirinya Hilang Kepercayaan pada Barat, Putin Anggap Penyelesaian Perang di Ukraina Lebih Sulit

Namun, Gerhana ini tidak terjadi seperti Gerhana bulan total. Gerhana bulan penumbara masih menampakkan diri meski dengan warna yang suram.

3. Gerhana matahari cincin

Fenomena ini akan terjadi pada 15 Oktober 2023. Namun, Gerhana matahari cincin tidak akan bisa terlihat di wilayah Indonesia.

Kenapa? Sebab, Indonesia tidak akan terkena bayangan atumbra maupun penumba bulan.

Baca Juga: Inggris vs Prancis di Perempat Final Piala Dunia 2022 Jam Berapa? Simak Prediksi dan Preview Kedua Tim

4. Gerhana bulan sebagian atau parsial

Gerhana bulan sebagian akan terjadi pada 29 Oktober 2023. Fenomena ini terjadi ketika matahari, bumi dan bulan tidak tepat berada dalam satu garis lurus.

Hal inilah yang kemudian membuat bayangan bumi tampak di permukaan bulan seolah memakan sebagian permukaan bumi.

Itulah Gerhana yang terjadi pada 2023 dan bisa dilihat di wilayah Indonesia.***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x