Ridwan Kamil Beberkan Alasan Gabung dengan Partai Golkar: Pak Airlangga Itu...

- 19 Januari 2023, 06:15 WIB
Ridwan Kamil resmi bergabung dengan Partai Politik Golkar.
Ridwan Kamil resmi bergabung dengan Partai Politik Golkar. /Instagram/@golkar.indonesia/

Baca Juga: RESMI! Ridwan Kamil Bergabung dengan Partai Golkar

Hubungan baik yang dinilainya hubungan politik yang tidak selalu matematis juga bisa humanis.

“Kami sering berdiskusi urusan ekonomi kapasitas beliau di kabinet dan hal-hal personal, waktu saya kena musibah beliau hadir lebih dari sekali," kata orang nomor satu di Jawa Barat itu.

"Beliau menyampaikan simpati, bagi saya itu kemanusiawian, kehumanisan Pak Airlangga itu sangat saya apresiasi,” ucapnya lagi .

Dalam sejarah pun, Ridwan Kamil menilai Partai Golkar adalah partai yang selalu fokus dan konsisten dalam melakukan pembangunan hingga saat ini.

Baca Juga: Dituntut 12 Tahun Penjara, Bharada E Tak Kuasa Menahan Tangis di Persidangan

Atas dasar itu, Gubernur Jawa Barat mengatakan sudah mendapat restu dari keluarganya untuk bergabung sebagai kader Partai Golkar.

“Jadi saya per hari ini sudah berjaket kuning, sudah ber-KTA (kartu tanda anggota),” katanya.

Ia pun membuat guyon sambil menunjukkan KTA Partai Golkar yang dipegangnya, ini bisa diskon 50 persen di minimarket terdekat.

Ridwan Kamil resmi bergabung sebagai kader Partai Golkar dengan posisi sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Pemilih dan co-chair Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurfajriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah