Potensi Hujan Sedang hingga Lebat akan Guyur Indonesia Saat Perayaan Imlek 2023, Daerah Ini Diimbau BMKG

- 19 Januari 2023, 11:31 WIB
Ilustrasi. BMKG menyebut bahwa saat perayaan Imlek 2023, Indonesia akan ada potensi hujan sedang hingga lebat dan beberapa daerah diimbau BMKG.
Ilustrasi. BMKG menyebut bahwa saat perayaan Imlek 2023, Indonesia akan ada potensi hujan sedang hingga lebat dan beberapa daerah diimbau BMKG. /Pixabay/kammy27.

PR DEPOK - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan bahwa wilayah Indonesia bakal mengalami hujan sedang hingga lebat ketika peringatan Imlek pada Minggu, 22 Januari 2023 mendatang.

Deputi Bidang Meteorologi, Guswanto dalam siaran persnya, menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada.

"Khusus untuk periode Imlek yang jatuh pada tanggal 22 Januari 2023, potensi hujan intensitas sedang-lebat tidak merata perlu diwaspadai di sebagian wilayah," kata Guswanto Kamis, 19 Januari 2023, dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News.

Guswanto mengatakan, jika potensi hujan sedang hingga lebat pada saat peringatan Imlek tersebut disebabkan akibat munculnya pengaruh dinamika atmosfer. Antara lain, Monsun Asia masih cukup aktif di wilayah Asia.

Baca Juga: Done Deal! Memphis Depay Tinggalkan Barcelona untuk Gabung Atletico Madrid

Menurutnya, adapun potensi seruakan dingin dan aliran lintas ekuator tidak terlalu aktif saat ini.

Namun, masih dapat meningkat dalam sepekan ke depan, yang dapat berdampak secara tidak langsung pada peningkatan pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah Indonesia.

“Gelombang Rossby Ekuator dan Gelombang Kelvin saat ini cukup aktif di wilayah timur Indonesia dan turut memicu potensi peningkatan pertumbuhan awan hujan,” ucap Guswanto.

Baca Juga: Ramalan Shio Ayam untuk Januari 2023: Keuangan Bermasalah

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x