Titip Motor dan Mobil Gratis di Tangerang Selama Mudik Lebaran 2023: Ini Lokasi dan Syaratnya

- 17 April 2023, 21:37 WIB
ILUSTRASI - Berikut ini merupakan informasi soal lokasi dan syarat untuk menitipkan motor dan mobil gratis di Tangerang selama mudik Lebaran 2023.
ILUSTRASI - Berikut ini merupakan informasi soal lokasi dan syarat untuk menitipkan motor dan mobil gratis di Tangerang selama mudik Lebaran 2023. /Pixabay/

PR DEPOK – Kepolisian Republik Indonesia membuka layanan penitipan motor dan mobil gratis selama periode mudik Lebaran 2023, salah satunya di Tangerang Kota. Apa saja syarat dan titik lokasinya?

Polres Metro Tangerang Kota membuka layanan penitipan motor dan mobil selama periode mudik Lebaran 2023 guna memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat.

Pasalnya, masyarakat selama ini merasa khawatir akan kehilangan kendaraan jika ditinggal mudik Lebaran.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan, layanan titip motor dan mobil ini merupakan solusi untuk mencegah terjadinya pencurian kendaraan selama mudik Lebaran 2023.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 2 dan BPNT Segera Cair Sebelum Lebaran 2023? Cek Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

"Titip kendaraan motor maupun mobil ini guna mencegah tindak pidana pencurian saat ditinggal mudik pemiliknya," ujar Zain Dwi Nugroho seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari PMJ News.

Selain membuka jasa penitipan kendaraan, Polres Metro Tangerang Kota juga memperbolehkan masyarakat yang mudik Lebaran memarkirkan mobil atau motor di polsek terdekat.

Semua layanan penitipan motor atau mobil ini gratis alias tidak dipungut biaya.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x