Mengenal Lebaran Mandura, Tradisi Sepekan Setelah Idul Fitri di Sulawesi Tengah yang Berlangsung Meriah

- 29 April 2023, 12:30 WIB
Ilustrasi lebaran. Berikut ini merupakan informasi soal Lebaran Mandura, yang merupakan tradisi sepekan setelah Idul Fitri di Sulawesi Tengah.
Ilustrasi lebaran. Berikut ini merupakan informasi soal Lebaran Mandura, yang merupakan tradisi sepekan setelah Idul Fitri di Sulawesi Tengah. /Antara/Maulana Surya/

Rangkaian acara Lebaran Mandura dimulai pada sore Jumat 28 April 2023 dengan masyarakat melakukan pawai Mandura. Puluhan warga, termasuk pengendara kendaraan roda dua dan roda empat, juga mengikuti pawai tersebut hingga selesai.

Acara dimulai dengan satu unit mobil pick-up yang berisi ratusan Mandura yang dirapihkan dalam bentuk piramida dan dihiasi dengan berbagai pernak-pernik agar terlihat menarik.

Kemudian, mobil tersebut membawa Mandura berkeliling di sekitar Kelurahan Baru, Kota Palu. Pada pukul 19.30 WITA, rangkaian acara dilanjutkan dengan warga setempat melakukan pawai obor.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini, Taurus, dan Aries Besok 30 April 2023: Kamu akan Terima Banyak Rezeki

Ketua Panitia, Akbar, menyatakan bahwa pawai Mandura dan pawai obor adalah tradisi khas masyarakat Kota Palu, terutama di Kelurahan Baru, untuk memeriahkan Lebaran Mandura.

Dia berharap bahwa semakin banyak orang yang mengenal Mandura, makanan khas suku Kaili, melalui acara ini.

Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido, memberikan penghargaan kepada warga Kampung Baru karena telah mempertahankan dan melestarikan tradisi Lebaran Mandura, serta mengapresiasi keterlibatan masyarakat dalam acara tersebut.

Baca Juga: 8 Daftar Drama Korea Tayang di Bulan Mei 2023, Ada Run Into You, All That We Loved, hingga Black Knight

Dia menjelaskan bahwa kegiatan tersebut telah dimasukkan dalam kalender pariwisata oleh Dinas Pariwisata Kota Palu untuk memperkenalkan keanekaragaman budaya daerah.

Wakil Wali Kota Palu juga mengajak warga setempat untuk menghidupkan kembali budaya gotong royong karena budaya tersebut merupakan hal yang sangat penting bagi bangsa Indonesia.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah