Mabuk, Oknum TNI Tusuk Seorang Pengamen di Jakarta Pusat hingga Tewas

- 9 Juni 2023, 12:10 WIB
ILUSTRASI - Karena pengaruh mabuk alkohol, oknum TNI tusuk seorang pengamen di Jakarta Pusat hingga tewas, begini kronologinya.*
ILUSTRASI - Karena pengaruh mabuk alkohol, oknum TNI tusuk seorang pengamen di Jakarta Pusat hingga tewas, begini kronologinya.* /Pixabay/Niek Verlaan/

 

Dikatakan juga bahwa saat ini, Pelaku (Pratu J) sedang dalam proses pemeriksaan terkait kasus tersebut oleh pihak Kepolisian.

“Saat ini, Prajurit Satu J sedang dalam pemeriksaan terkait peristiwa itu,” kata kata Komandan Polisi Militer Kodam Jaya (Danpomdam Jaya), Kolonel CPM Irsyad Hamdie Bey Anwar lagi menyampaikan.

Baca Juga: Pertanyakan Sumber Dana, Luhut Minta LSM di Indonesia Diaudit

Adapun berbeda dengan pernyataan Komandan Polisi Militer Kodam Jaya (Danpomdam Jaya), Kolonel CPM Irsyad Hamdie Bey Anwar, Kombes Pol Komarudin juga membeberkan kronologi lengkap terkait kasus penusukan pengamen tersebut secara rinci.

Berawal di mana petugas Polsek Senen yang sedang melakukan patroli di kawasan Senen menemukan adanya kerumunan orang-orang yang ternyata tengah melihat adanya jenazah yang sudah bersimbah darah (pengamen D).

 

Secara langsung di lokasi TKP, Polisi lantas langsung saja meminta keterangan rekan korban yang kebetulan ada di tempat penemuan jenazah korban, yang dikatakan bahwa insiden penusukan tersebut diakibatkan karena adanya adu cekcok dengan 5 hingga 6 orang yang mulanya sedang bersantai di area Kota Tua.

Dikatakan juga bahwa, pada saat itu Korban D sedang bertemu dengan kelompok orang yang cekcok tersebut di Kota Tua, yang niatnya akan menyewakan sound system portable yang akan digunakan oleh kelompok orang tersebut untuk bernyanyi di area sekitar.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x