Menpora Dito Ariotedjo Terseret Kasus BTS 4G, Kejagung Dalami Dugaan Penerimaan Uang Rp27 Miliar

- 4 Juli 2023, 08:50 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo (tengah) tiba untuk menjalani pemeriksaan di Gedung Bundar Kejaksaan Agung, Jakarta, Senin (3/7/2023). Kejaksaan Agung memanggil Menpora Dito Ariotedjo sebagai saksi terkait kasus dugaan korupsi penyediaan infrastruktur BTS 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 BAKTI Kominfo Tahun 2020-2022. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/nz
Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo (tengah) tiba untuk menjalani pemeriksaan di Gedung Bundar Kejaksaan Agung, Jakarta, Senin (3/7/2023). Kejaksaan Agung memanggil Menpora Dito Ariotedjo sebagai saksi terkait kasus dugaan korupsi penyediaan infrastruktur BTS 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 BAKTI Kominfo Tahun 2020-2022. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/nz /Indrianto Eko Suwarso/ANTARA FOTO

PR DEPOK - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo telah menjalani pemeriksaan Kejaksaan Agung (Kejagung) pada Senin, 3 Juli 2023.

Seperti pemberitaan sebelumnya, kehadiran Menpora Dito Ariotedjo di Kejagung, sebagai saksi dugaan korupsi kasus BTS 4G, infrastruktur pendukung 2,3,4, dan 5 BAKTI Kominfo.

Nama Dito Ariotedjo terseret kasus BTS 4G, karena adanya dugaan menerima aliran dana sebesa Rp27 miliar. Kendati demikian, Kejagung masih melakukan pemeriksaan lebih dalam mengenai dugaan tersebut.

Baca Juga: Novelis Ukraina Victoria Amelina Tewas dalam Serangan Misil Rusia di Kota Kramatork

"Dalam rangka untuk mencari titik terang, terkait dengan informasi, sebagaimana rekan-rekan ketahui, beredar isu tentang adanya aliran dana," ujar Kuntadi selaku Jampidsus Kejagung. Dikutip PikiranRakyat-Depok.com melalui ANTARA.

Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejagung, telah mengajukan beberapa pertanyaan untuk menyelidiki kasus tersebut.

Lebih lanjut, Jampidsus Kejagung menjelaskan Menpora Dito Ariotedjo memberikan pernyataan secara transparan.

Baca Juga: Kabar Gembira! Berikut Daftar Bansos Kemensos yang Cair Juli 2023, Cek Penerima di Sini

"Yang bersangkutan kami periksa sejak pukul 13.00 WIB hingga pukul15.00 WIB dengan 24 pertanyaan. Semua pertanyaan dijawab dengan baik dan transparan," jelasnya.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x