Terbongkar Isi Surat Anies Baswedan kepada AHY, Minta Jadi Pasangan dalam Pilpres 2024

- 1 September 2023, 14:56 WIB
Isi surat Anies Baswedan kepada Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terungkap.
Isi surat Anies Baswedan kepada Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terungkap. /Instagram/@aniesbaswedan

PR DEPOK – Pasca penetapan Muhaimin sebagai pasangan Anies Baswedan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, terkuak isi surat Anies kepada Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

 

Surat Anies Baswedan kepada AHY yang dibagikan oleh Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra berisi permintaan agar bersama maju dalam Pilpres 2024.

Herzaky Mahendra Putra membagikan foto surat yang ditulis tangan oleh bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan tersebut, dan menyebutkan bahwa ditulis pada tanggal 25 Agustus 2023.

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari ANTARA, berikut isi surat Anies Baswedan kepada AHY.

Baca Juga: Top Markotop! Ini 7 Lokasi Warung Bakso Paling Enak dan Spesial di Depok, Wajib Dikunjungi!

Tangkapan layar - Isi surat tulisan tangan Anies Baswedan kepada Agus Harimurti Yudhoyono yang ditulis pada 25 Agustus 2023.
Tangkapan layar - Isi surat tulisan tangan Anies Baswedan kepada Agus Harimurti Yudhoyono yang ditulis pada 25 Agustus 2023. ANTARA/Genta Tenri Mawangi

"Mas AHY, Yth. Semoga dalam keadaan sehat, tetap produktif, dan selalu dalam keberkahan-Nya. Melalui pesan singkat ini, kami bermaksud menyampaikan harapan agar Mas AHY berkenan untuk menjadi pasangan dalam mengikuti Pilpres 2024. Teriring salam hormat"

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah