Ikuti Pertamina, Shell dan BP-AKR Juga Naikan Harga BBM Per 1 Oktober 2023

- 1 Oktober 2023, 15:03 WIB
ILUSTRASI - Harga BBM juga ikut dinaikkan oleh produsen lain, yakni Shell dan BP-AKR pada 1 Oktober 2023, berikut rinciannya.
ILUSTRASI - Harga BBM juga ikut dinaikkan oleh produsen lain, yakni Shell dan BP-AKR pada 1 Oktober 2023, berikut rinciannya. /Freepik/

PR DEPOK – PT Pertamina (Persero) kembali menaikkan harga produk bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi per 1 Oktober 2023. Hal ini juga berdampak kepada produsen BBM lainnya, seperti Shell dan BP-AKR yang naikkan harga produknya.

Melansir mypertamina.id, Minggu 1 Oktober 2023, harga produk BBM nonsubsidi kembali naik. Seperti harga Pertamax (RON 92) di Jakarta naik dari Rp13.300 per liter menjadi Rp14.000 per liter.

Produk Pertamax Turbo (RON 98) di Jakarta juga ikut naik dari Rp15.900 per liter jadi Rp16.600 per liter. Selanjutnya kenaikan harga juga terjadi pada Pertamax Green 95 dari Rp13.500 per liter menjadi Rp16.000 per liter.

Baca Juga: Kapan Bansos PKH Oktober 2023 Cair? Cek Estimasi Jadwal Terbaru dan Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Sementara harga BBM subsidi Pertalite tidak terjadi kenaikan, yakni masih Rp10.000 per liter. Produk subsidi lainnya, yaitu Bio Solar masih tetap di harga Rp6.800 per liter. Harga BBM subsidi yang tidak naik tersebut berlaku untuk semua wilayah.

Harga BBM Shell dan BP-AKR Per 1 Oktober 2023

Tak hanya Pertamina saja yang menaikkan harga produk BBM nonsubsidi per hari ini. Melainkan produsen bahan bakar lainnya, seperti Shell dan BP-AKR juga ikut menaikkan produk BBM per 1 Oktober 2023.

Baca Juga: 6 Warung Gudeg Paling Top di Jakarta Utara yang Bikin Lidah Bahagia, Cek Alamatnya di Sini!

Mengutip laman shell.co.id, produk Shell Super (RON 92) di Jakarta naik dari Rp14.760 per liter menjadi Rp15.380 per liter. Produk Shell V-Power (RON 98) juga ikut naik dari Rp15.650 per liter jadi Rp16.350 per liter.

Selanjutnya produk Shell V-Power Diesel di wilayah Jakarta mengalami kenaikan dari Rp16.940 per liter menjadi Rp17.920 per liter. Kemudian Shell V-Power Nitro+ naik dari Rp16.010 per liter jadi Rp16.730 per liter.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x