Lolos Kartu Prakerja? Simak Cara Mudah Beli Pelatihannya, Sebelum dana Rp4,2 Kamu Hangus

- 18 Oktober 2023, 15:23 WIB
Simak cara beli pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 62.
Simak cara beli pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 62. /Instagram prakerja.go.id

PR DEPOK - Informasi mengenai cara beli pelatihan Kartu Prakerja bagi kamu yang sudah lolos, tersedia dalam isi artikel ini.

Seperti yang diketahui, program resmi Kartu Prakerja gelombang 62 telah secara resmi ditutup pada 15 Oktober 2023 malam pukul 23:59 WIB.

Bagi kamu yang sudah lolos Kartu Prakerja gelombang 62, nampaknya masih bingung cara beli program pelatihan yang sesuai dengan keinginanmu.

Baca Juga: 5 Ayam Bakar di Bekasi yang Rasanya Enak dan Bumbunya Meresap ke Tulang

Perlu diingat, peserta yang lolos bakal diberikan waktu hingga 15 hari dari masa diterimanya lolos program Kartu Prakerja, untuk segera membeli pelatihan yang diinginkan.

Lantas, apa yang terjadi jika melewati masa 15 hari tersebut? Jika kamu melewati batas waktu yang diberikan, maka kepesertaan program Kartu Prakerja Anda akan dicabut oleh pemerintah.

Apabila kepesertaan program Kartu Prakerja kamu dicabut, saldo pelatihan nantinya juga bakal hangus dan kembali masuk kembali ke Kas Umum Negara (KUN).

Baca Juga: Punya Rating Tinggi! 5 Sate yang Lezat di Bantul yang Wajib Kamu Coba

Jika kepesertaan program Kartu Prakerja kamu dicabut, maka kamu dipastikan tidak akan bisa mengikuti kembali pendaftaran Kartu Prakerja gelombang selanjutnya.

Bagi kamu yang ingin membeli atau mencari pelatihan Kartu Prakerja, kamu bisa simak beberapa E-commerce yang bekerjasama dengan program Kartu Prakerja.

1. Tokopedia
2. Bukalapak
3. Pintar

Baca Juga: 7 Rekomendasi Bakso di Kebumen yang Enak, Salah Satunya Ada Mangkok Bakso

4. Karier.mu
5. Siapkerja
6. Pijar

Sebelum kamu membeli program pelatihan Kartu Prakerja, pastikan terlebih dahulu bahwa kamu telah mendaftarkan E-Wallet untuk mempermudah proses pembelian pelatihannya.

Akan tetapi, tidak semua rekening bank dan E-Wallet bisa kamu daftarkan untuk mendapatkan dana insentif dari program Kartu Prakerja.

Baca Juga: Titik Terang Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Berikut adalah susunan rekening bank serta E-Wallet yang bisa kamu daftarkan di program Kartu Prakerja untuk mendapatkan dana pelatihan dan insentif:

1. BNI
2. BCA
3. Link Aja

4. OVO
5. Gopay
6. Dana

Baca Juga: Rekomendasi 5 Sate Di Surabaya yang Dijamin Bumbu Meresap dan Empuk Dagingnya

Setelah sukses melakukan pendaftaran, kamu nantinya peserta bakal mendapatkan dana pelatihan serta dana insentif dengan total senilai Rp4,2 juta.

Akan tetapi, tidak semua dana sebesar Rp4,2 juta bisa kamu cairkan semuanya.

Dana yang diberikan pemerintah melalui Kartu Prakerja nantinya bakal masuk ke rekening bank/E-wallet yang telah kamu daftarkan, dan bisa kamu cairkan sebesar Rp600.000 dalam sekali pencairan.

Baca Juga: 7 Kuliner Ayam Bakar Paling Sedap Nikmat di Limo, Simak Lokasinya

Kamu juga bisa mendapatkan dana tambahan senilai Rp100.000, jika ikut mengisi survei program Kartu Prakerja sebanyak dua kali.

Mengenai cara beli pelatihan Kartu Prakerja, berikut adalah langkah-langkahnya:

1. Siapkan Hp atau laptop kamu yang terkoneksi dengan internet stabil.

Baca Juga: Ditetapkan untuk Dampingi Ganjar Pranowo, Mahfud MD: Kami Berdua Kerap Diskusi, Siap Lanjutkan dan Inovasi

2. Lalu, login ke laman resmi Kartu Prakerja Anda.

3. Buka halaman pelatihan di dashboard Kartu Prakerja.

4. Ketik lalu pilih program pelatihan yang kamu inginkan.

Baca Juga: 5 Warung Nasi Goreng di Salatiga Paling Recommended: Cek Lokasi dan Jam Bukanya, Bisa Pesan Online Juga

5. Pelatihan terdapat tiga jenis, pelatihan online, offline, dan bauran.

Pelatihan bauran yakni gabungan antara pelatihan online dan offline, yang mana Anda perlu menyiapkan perangkat digital yang terkoneksi internet, serta datang ke lokasi yang sudah ditetapkan lembaga pelatihannya.

6. Pilih dengan seksama syarat-syarat pelatihannya.

Baca Juga: Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Begini Tanggapan Gibran Rakabuming

7. Jangan lupa, pilih jadwal kapan akan dilaksanakan pelatihan program Kartu Prakerja.

8. Periksa kembali pelatihan yang kamu inginkan.

9. Terakhir, selesaikan proses pembayaran pelatihan menggunakan dana yang diberikan sekitar Rp3,5 juta.

Demikian, informasi singkat mengenai cara beli pelatihan Kartu Prakerja bagi kamu yang sudah lolos.***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah