Mau ke Kota Bandung Menggunakan Argo Parahyangan? Begini Caranya

- 24 Oktober 2023, 14:07 WIB
Berikut ini merupakan penjelasan tentang cara bepergian ke Bandung dengan menggunakan Argo Parahyangan.
Berikut ini merupakan penjelasan tentang cara bepergian ke Bandung dengan menggunakan Argo Parahyangan. /Tangkapan Layar YouTube Naufal Elnadi/

PR DEPOK - Berikut cara menuju Kota Bandung dengan menggunakan Argo Parahyangan.

Jika kamu malas membawa kendaraan pribadi menuju Kota Bandung, Argo Parahyangan lah solusinya.

Jauh sebelum Kereta Cepat Jakarta Bandung yang baru saja beroperasi, Argo Parahyangan sudah beroperasi sejak 27 April 2010.

Waktu perjalanannya kurang lebih sekitar 3 jam dan akan menempuh sekitar 169 km jika dari Stasiun Gambir, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Dijamin Puas! 7 Kedai Bakso di Madiun Berikut Sajian Varian Menu yang Nikmat dan Menggoda

Stasiunnya sendiri terdiri dari Stasiun Gambir, Stasiun Jatinegara, Stasiun Bekasi, Stasiun Cimahi, dan Stasiun Bandung.

Bagi kamu yang mau ke Stasiun Gambir, Stasiun Jatinegara, dan Stasiun Bekasi, bisa melewati KRL Cikarang Line.

Setelah sampai di stasiunnya, kamu bisa membeli tiket yang arahnya menuju Stasiun Bandung.

Baca Juga: Loker Perum Jasa Tirta I Ini Terbuka Bagi Lulusan S1, Syarat Daftarnya Ini

Selain itu, kamu bisa juga menggunakan Access by KAI dan memesan tiketnya dari rumah atau dimanapun.

Harga tiketnya untuk yang kelas ekonomi adalah Rp150.000. Sedangkan untuk yang kelas eksekutif adalah Rp250.000. Kamu bisa pilih salah satunya.

Jika mau balik pulang, bagi kamu warga Bekasi, tidak perlu jauh-jauh ke Stasiun Gambir karena bisa turun di Stasiun Bekasi.

Baca Juga: Suka Sate Ayam? Ini 5 Rekomendasi Sate Ayam Nikmat di Palu, Kamu Wajib Kesini

Begitu juga bagi kamu yang tinggal di Jakarta Timur, tinggal turun saja di Stasiun Jatinegara.

Demikian pembahasan tentang cara menuju Kota Bandung dengan menggunakan Argo Parahyangan.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah