Prabowo Subianto Optimistis Indonesia Bisa Atasi Stunting dan Kemiskinan Saat Susun Masterplan Ini

- 5 November 2023, 17:04 WIB
Bakal calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto.
Bakal calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto. /ANTARA/Fath Putra Mulya/

Prabowo juga mengatakan bahwa Indonesia tidak mempermasalahkan untuk mempercayai negara Asing, namun jangan terlalu lugu dan naif, dan harus percaya diri dengan kekuatan sumber daya manusia yang dimiliki oleh Indonesia.

“Saya tidak mengajak kita untuk curiga sama orang asing. Tidak. Kita harus belajar dari semua pihak. Banyak orang asing baik dan kita mau juga belajar, Tetapi saya mengajak kita semuanya jangan kita terlalu lugu, jangan kita terlalu naif, kita harus percaya kepada kekuatan kita sendiri,” katanya berpesan.

Baca Juga: Wisata Alam di Sekitar Purworejo, Ada Pantai hingga Goa

Sejalan dengan hal itu, penyelesaian masalah stunting dan penurunan angka kemiskinan juga merupakan janji yang dilontarkan oleh Bakal Calon Presiden Prabowo-Gibran.

Prabowo menyebut sebanyak 82,9 juta penduduk Indonesia dipastikan akan mendapatkan makan siang dan bantuan gizi gratis jika terpilih menjadi Presiden 2024 di Pemilu mendatang.

Ia mengatakan bahwa hal tersebut menjadi upaya untuk mengakselerasi pembangunan sumber daya manusia (SDM) unggul di Indonesia. Dengan SDM yang unggul, Prabowo percaya hal tersebut dapat membantu dalam upaya mengentaskan kemiskinan di Indonesia.***

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah