Alasan Surabaya Dijuluki sebagai Kota Pahlawan dan Kaitannya dengan 10 November 1945

- 10 November 2023, 14:59 WIB
Alasan Surabaya Dijuluki sebagai Kota Pahlawan pada 10 November 1945
Alasan Surabaya Dijuluki sebagai Kota Pahlawan pada 10 November 1945 /Bappeda Litbang Surabaya

PR DEPOK – Indonesia tengah memperingati Hari Pahlawan Nasional pada 10 November 2023. Setiap tahunnya warga Indonesia merayakan hari ini untuk mengenang dan memberikan penghormatan para pejuang dan pahlawan yang gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan, keutuhan dan kemajuan bangsa.

Hari Pahlawan Nasional ini sangat memiliki hubungan yang erat dengan salah satu kota yang ada di Jawa Timur yaitu Surabaya.

Surabaya merupakan kota yang telah menjadi salah satu saksi perjuangan bangsa Indonesia memperjuangkan kemerdekaan.

Baca Juga: Jokowi Pimpin Upacara Ziarah dan Beri Gelar Pahlawan kepada 6 Tokoh di Hari Pahlawan Nasional

Sejarah Kota Surabaya

Surabaya merupakan kota yang dalam sejarah sudah begitu kental dengan nilai kepahlawan, asal nama Surabaya berasa dari arti kata sura yaitu berani dan baya yang berarti bahaya. Dari dua arti kata tersebut bahwa Surabaya memiliki arti berani menghadapi bahaya yang datang.

Bahkan hal tersebut terwujudkan pada peristiwa peperangan antara Raden Wijaya yang menghadapi pasukan Mongol yang dipimpin oleh Kubilai Khan pada tahun 1293. Dari pertempuran tersebut akhirnya 31 Mei menjadi tanggal berdirinya kota Surabaya.

Pada masa penjajahan Belanda, Surabaya memiliki letak geografis yang sangat strategis dan pemerintah kolonial Belanda menjadikan Surabaya sebagai pelabuhan utama pada abad ke-19. Surabaya menjadi pusat pengumpulan hasil perkebunan yang ada di timur Pulau Jawa untuk di ekspor ke Eropa.

Baca Juga: 5 Warung Sate Kambing Favorit Warga di Purworejo, Potongan Dagingnya Jumbo dan Gak Alot

Sejarah Hari Pahlawan Nasional dengan Kota Surabaya

Kaitannya Hari Pahlawan Nasional dengan kota Surabaya saat pertempuran yang terjadi pada 10 November 1945. Warga Surabaya berjuang mempertahankan kemerdekaan Indonesia yang hanya berbekal dengan bambu runcing melawan pasukan sekutu.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x