Viral! Komeng Bagikan Cerita di Balik Foto Nyeleneh dalam Surat Suara DPD Jabar saat Pemilu 2024

- 15 Februari 2024, 14:28 WIB
Caleg DPD RI Dapil Jabar, Komeng bikin sejumlah warga di Bandung Barat ketawa hingga sumbangkan suaranya.
Caleg DPD RI Dapil Jabar, Komeng bikin sejumlah warga di Bandung Barat ketawa hingga sumbangkan suaranya. /

PR DEPOK - Salah satu komedian terlucu di Indonesia nyaleg, dia adalah Alfiansyah Bustami Komeng atau akrab dipanggil Komeng, membagikan cerita menarik di balik foto 'nyeleneh' yang menjadi sorotan dalam Pemilihan Umum atai Pemilu 2024.

Foto wajahnya yang unik dan mengundang tawa itu ternyata digunakan sebagai profil Daftar Calon Tetap Dewan Perwakilan Daerah (DPD) untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Jawa Barat.

"Ketika KPU (Komisi Pemilihan Umum) meminta foto untuk kertas suara, mereka menyarankan untuk menggunakan pakaian adat atau ciri khas daerah masing-masing. Namun, saya malah memberikan foto tersebut, dan membuat petugas KPU tertawa," ujar Komeng dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari ANTARA, pada hari Rabu.

Baca Juga: Ratingnya Bagus! Inilah 4 Taman di Kota Sukabumi yang Menarik Anda Kunjungi

Keputusan Unik di Balik Foto

Ketika diminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk memberikan foto profil untuk kertas suara, Komeng memilih untuk tidak mengikuti saran KPU yang menyarankan penggunaan pakaian adat atau ciri khas daerah. Sebaliknya, ia memilih foto yang justru membuat petugas KPU tertawa.

Perjalanan Komeng di Pilpres 2024

Tidak hanya pose fotonya yang unik dan mengundang tawa, kehadiran Komeng dalam Pilpres 2024 juga menjadi viral di media sosial. Meskipun terkenal sebagai seorang komedian, Komeng mengaku serius dalam mencalonkan diri sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Salah satu misinya adalah mewujudkan aspirasi para seniman Tanah Air.

Baca Juga: 6 Kedai Mie Ayam Paling Laris di Salatiga, Sajian Mie Ayamnya Terasa Sedap

"Saya bertanya, 'boleh enggak ya?' Karena jika tidak melanggar, saya ingin memberikan yang berbeda. Saya suka hal-hal yang tidak biasa, mulai dari gaya hingga konsep bercanda," tambah Komeng.

Kontribusi Seni dan Budaya Korea Selatan

Komeng mengambil contoh dari Korea Selatan yang mampu mengungguli negara-negara lain melalui seni dan budayanya. Ia berharap Indonesia juga dapat melakukan hal serupa.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x