Capai Nol Emisi pada 2060, Indonesia Jalin Kerjasama dengan Inggris di Sektor Bisnis Kehutanan

- 1 Mei 2024, 07:05 WIB
Ilustrasi Hutan -  Indonesia Jalin Kerjasama dengan Inggris di Sektor Bisnis Kehutanan
Ilustrasi Hutan - Indonesia Jalin Kerjasama dengan Inggris di Sektor Bisnis Kehutanan /MARAWATALK/ Irfan/

PR DEPOK - Baru-baru ini Kedutaan Besar Inggris di Jakarta pada Selasa, 30 April 2024, telah menekan perjanjian guna memperkuat dukungannya terhadap Pusat Bisnis Kehutanan Regeneratif Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Republik Indonesia.

Kemudian setelah menekan penandatanganan perjanjian bersama Duta Besar Inggris, Ketua Umum Kadin Arsjad Rasjid pun menyampaikan bahwa kolaborasi dengan Kedubes Inggris dalam Pusat Bisnis Kehutanan Regeneratif Kadin (RFBH) dapat menjadi inisiatif untuk menggencarkan pembangunan berkelanjutan dan tujuan mencapai emisi nol bersih Indonesia pada tahun 2060 yang akan datang.

Diketahui bahwa perjanjian baru ini memperkuat dukungan Inggris kepada kinerja RFBH Kadin selama satu tahun mulai dari April 2024 hingga 2025.

Baca Juga: 10 Warung Bakso di Kupang yang Rasanya Enak Bikin Nagih, Jadi Andalan Banyak Orang, Berikut Lokasinya

Dukungan Inggris tersebut yaitu guna memajukan bisnis kehutanan regeneratif di Indonesia, melalui pengaruh kebijakan yang proaktif, implementasi bisnis, dan pengukuran permintaan atau kondisi pasar.

"Kadin Indonesia mendukung keberlanjutan di seluruh sektor bisnis di Indonesia, dengan fokus pada energi bersih dan pengelolaan limbah," ucap Arsjad Rasjid, dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Antara, Selasa, 30 April 2024

"Hal ini mendukung tujuan Indonesia untuk mencapai Nol Emisi pada tahun 2060 dan target global pada tahun 2050, dalam mengatasi perubahan iklim," imbuhnya.

Baca Juga: 5 Pecel Lele Ternikmat dan Murah di Depok, Bisa Dibungkus

Selanjutnya dalam upaya mendirikan Pusat Bisnis Kehutanan Regeneratif atau Regenerative Forest Business Hub (RFBH), pemerintah Inggris pun diketahui telah mendukung Kadin Indonesia melalui Program Kemitraan untuk Hutan (P4F).

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah