Terlibat Adu Mulut, Eks Pemain Fenerbahce Tembak Mati 1 Orang dan Lukai 4 Orang Lainnya

28 September 2021, 11:21 WIB
Ilustrasi - Eks pemain Fenerbahce, Sezer Ozturk jadi tersangka usai menembak lima orang yang satu di antaranya meninggal dunia. /Pixabay/jorono.

PR DEPOK – Sezer Ozturk, eks pemain Fenerbahce, dilaporkan telah membunuh satu orang dan melukai empat orang dengan tembakan pistol.

Berdasarkan kabar yang dihimpun, insiden pembunuhan eks pemain Fenerbahce itu terjadi di Istanbul Sancaktepe pada 19 September 2021 silam.

Kabarnya, insiden itu bermula saat Sezer Ozturk berdebat dengan seseorang bernama Halil Ibrahim yang ketika itu tengah memarkir mobil di sisi jalan.

Baca Juga: Seserahan Lamaran Ria Ricis Dianggap Mewah, Teuku Ryan: Mungkin karena Ada Adat Istiadat

Akan tetapi perdebatan antara keduanya tiba-tiba seketika berubah menjadi pertengkaran setelah Sezer Ozturk mengeluarkan senjata.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari News Founded, Selasa 28 September 2021, Sezer Ozturk diduga menembak Halil Ibrahim dan empat anggota keluarganya yang berada di dalam mobil, lalu melarikan diri.

Kemudian Halil Ibrahim dan empat anggota keluarganya ambruk ke tanah diduga akibat peluru dari Sezer Ozturk.

Setelah dilarikan ke rumah sakit, nyawa Halil Ibrahim tidak bisa diselamatkan, sementara empat orang lainnya mengalami luka-luka.

Baca Juga: Pertajam Lini Serang, Barcelona Bidik Penyerang Manchester United Edinson Cavani

Atas insiden ini, Kantor Kepala Kejaksaan Anatolian mulai melakukan penyelidikan terhadap Sezer Ozturk dengan dugaan pembunuhan yang disengaja.

Salah seorang saksi mengatakan bahwa dirinya memang mendengar adanya suara tembakan dan kemudian saksi tersebut pergi.

“Kami mendengar suara tembakan dan kami pergi. Orang itu lari dari sana. Tidak ada permusuhan di antara mereka sebelumnya," ujar saksi tersebut.

"Kami baru saja mendengar bahwa ada pertengkaran di jalan. Saya juga tidak tahu yang terluka, mereka tinggal di lingkungan yang lebih rendah. Mereka ditembak lima sampai enam peluru,” tuturnya lagi.

Baca Juga: Ditanya yang Paling Sensian dan Gampang Ngambek, Teuku Ryan Tunjuk Ria Ricis

Di sisi lain, surat perintah penangkapan kemudian sudah diterbitkan kepada mantan pemain Fenerbahce tersebut.

Untuk diketahui, Sezer Ozturk pernah bermain di sejumlah klub mulai dari Bayer Leverkusen, Nurnberg, Manisaspor, Eskisehirspor, Fenerbahce, Besiktas hingga Istanbul Basaksehir.

Di level timnas, Sezer Ozturk pernah membawa Turki U-19 menjadi runner-up pada Kejuaraan Eropa.

Pada tahun 2010, ia sempat dipanggil oleh timnas senior Turki yang kala itu dilatih oleh Guus Hiddink untuk persiapan di Amerika Serikat.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: News Founded

Tags

Terkini

Terpopuler