Cetak Hattrick, Cristiano Ronaldo Bawa Portugal Sikat Luksemburg 5-0

13 Oktober 2021, 09:25 WIB
Rekrutan anyar Manchester United musim 2021-2022, Cristiano Ronaldo. /Reuters/Pedro Nunes/

PR DEPOK - Portugal kembali melanjutkan tren positifnya usai berhasil menang telak atas tim tamu, Luksemburg dengan skor 5-0 tanpa balas.

Pertandingan antara Portugal melawan Luksemburg merupakan pertandingan keenam di babak Grup A yang digelar di Stadion Algarve, Portugal pada Rabu, 13 Oktober 2021 dini hari tadi.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Instagram resmi timnas @portugal, Portugal nampak mendominasi jalannya pertandingan yang membuat Luksemburg tak bisa berbuat banyak.

Baca Juga: Baim Wong Sampaikan Permintaan Maaf Usai Tegur Kakek Suhud: Saya Salah, Seharusnya Bisa Lebih Sopan

Gol pertama bagi Portugal tercipta di menit ke-6 melalui titik penalti usai pemain Manchester City, Bernardo Silva dilanggar di kotak penalti.

Cristiano Ronaldo yang maju menjadi eksekutor, sukses menjalankan misinya dan membawa Portugal unggul 1-0 atas Luksemburg.

Tak lama berselang, di menit ke-13, Cristiano Ronaldo dilanggar di kotak penalti, sehingga Portugal kembali mendapatkan tendangan penalti.

Pemain bernomor punggung 7 itu kembali maju sebagai eksekutor dan lagi-lagi dia berhasil mengarahkan bola ke sisi kiri gawang yang tidak mampu ditahan Anthony Moris.

Baca Juga: Atlet DKI yang Pulang dari PON XX Papua Karantina di Hotel Grand Cempaka, Wagub Riza: Sesuai Ketentuan 5 Hari

Cristiano Ronaldo sukses mencetak gol keduanya di pertandingan kali ini.

Portugal nampak bermain lebih ganas setelah unggul 2-0, hasilnya mereka kembali menambah keunggulannya kali ini melalui pemain Manchester United, Bruno Fernandes.

Dirinya berhasil masuk ke kotak penalti lawan dan menendang bola ke sisi kanan gawang Luksemburg.

Portugal unggul 3-0 dan skor tersebut bertahan hingga akhir babak pertama.

Baca Juga: Sebut Kelahiran Eldrago Jadi Momen untuk Belajar, Baim Wong: Allah Masih Sayang Sama Saya

Luksemburg yang tidak mau kalah begitu saja, mereka mencoba bermain lebih menyerang di babak kedua.

Tetapi, di saat yang bersamaan, Portugal juga tampil lebih menekan di babak kedua, sehingga banyak terjadi peluang emas untuk kedua tim tersebut.

Cristiano Ronaldo nyaris menambah keunggulan Portugal sekaligus mencatatkan hattrick andai tendangan akrobatiknya tidak ditepis oleh Anthony Moris.

Portugal kembali unggul semakin jauh dari Luksemburg setelah di menit ke-69, Joao Palhinha berhasil menyundul bola hasil sepak pojok menuju gawang Luksemburg.

Baca Juga: Ilmuwan Simulasi Hidup di Mars, Direktur Forum Antariksa: Kesalahan di Bumi Kami Harap Tak Diulangi di Mars

Tak puas dengan raihan dwigolnya, mantan pemain Real Madrid dan Juventus itu kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah di akhir pertandingan dirinya menyundul bola ke gawang Luksemburg.

Gol tersebut menjadi gol hattrick-nya sekaligus mengunci kemenangan Portugal atas Luksemburg dengan skor 5-0.

Dengan hasil ini, Portugal berada di posisi kedua klasemen dengan raihan 16 poin, terpaut satu angka dari Serbia yang berada di puncak klasemen.

Sementara Luksemburg, mereka berada di posisi ketiga dengan raihan enam poin.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Instagram @portugal

Tags

Terkini

Terpopuler