Bayern Munchen vs Barcelona di Liga Champions: Jadwal, Prediksi Susunan Pemain, dan Link Live Streaming

8 Desember 2021, 07:49 WIB
Prediksi susunan pemain Bayern Munchen vs Barcelona di Liga Champions. /PR DEPOK/Achmad Husin Alifiah

PR DEPOK - Pertarungan dua tim elit Eropa antara Bayern Munchen menghadapi Barcelona kembali tersaji di Liga Champions pekan ini.

Bayern Munchen dijadwalkan bakal menjamu Barcelona di Allianz Arena pada putaran terakhir babak penyisihan grup Liga Champions Kamis, 9 Desember 2021 sekitar pukul 3.00 WIB.

Bertindak sebagai tuan rumah di lanjutan Liga Champions dini hari nanti, Bayern Munchen siap melayani permainan Barcelona yang diyakini akan tampil menekan sejak awal jalannya laga demi mencuri poin maksimal.

Baca Juga: Ramalan Denny Darko Soal Lonjakan Covid-19, Sebut Orang-orang Ini Berpotensi Tinggi Tularkan Virus Corona

Hal tersebut diyakini akan terjadi, mengingat nasib Barcelona saat ini tengah diujung tanduk karena posisinya yang tidak aman di peringkat klasemen.

Barcelona sendiri kini tengah menempati peringkat dua klasemen Grup E dengan mengantongi tujuh poin dalam dua kemenangan dan satu hasil imbang.

Barcelona tertinggal sangat jauh dari torehan poin milik Bayern Munchen di puncak klasemen dan hanya berjarak dua poin dari Benfica yang berada di peringkat ketiga.

Baca Juga: Thierry Henry Ungkap Faktor Utama yang Membuat Zinedine Zidane Sulit ke PSG

Posisinya pun terancam turun apabila Benfica mampu memenangkan pertandingan kontra Dynamo Kyiv pada dini hari nanti.

Berdasarkan hal itu, skuat besukan Xavi Hernandez tersebut sejatinya wajib menang menghadapi Bayern Munchen demi mengamankan tiket ke tahap selanjutnya dengan status runner up grup.

Namun Barcelona harus tetap waspada, mengingat Bayern Munchen selalu tampil superior apabila bermain di hadapan pendukungnya sendiri.

Tak hanya itu, Bayern Munchen juga diperkirakan bakal turun dengan kepercayaan diri tinggi karena memiliki tren kemenangan atas Barcelona dengan skor 3-0 tanpa balas pada leg pertama lalu.

Baca Juga: Aturan Malam Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 yang Diberlakukan Pemprov DKI Jakarta untuk Pusat Perbelanjaan

Pada pertandingan nanti, Bayern Munchen diprediksi akan menurunkan formasi 4-2-3-1. Sedangkan Barcelona diprediksi akan menurunkan formasi 3-4-2-1 dengan Memphis Depay sebagai striker tunggalnya.

Bayern Munchen (4-2-3-1): Manuel Neuer, Benjamin Pavard, Niklas Sule, Tanguy Nianzou, Omar Richards, Corentin Tolisso, Marc Roca, Serge Gnabry, Jamal Musiala, Kingsley Coman, Robert Lewandowski.

Barcelona (3-4-2-1): Marc Andre ter Stegen, Clement Lenglet, Gerard Pique, Ronald Araujo, Ousmane Dembele, Frankie de Jong, Sergio Busquest, Jordi Alba, Nicolas Gonzalez, Gavi, Memphis Depay.

Baca Juga: Konflik Antar Suku Kembali Terjadi di Sudan, 48 Orang Dilaporkan Tewas

Pertandingan Bayern Munchen vs Barcelona ini dapat disaksikan melalui layanan streaming di Vidio.com. Berikut link live streaming-nya KLIK DI SINI.

Disclaimer: Link live streaming hanya sekadar informasi bagi pembaca. Tim Pikiranrakyat-Depok.com tidak bertanggung jawab atas copyright dan kualitas siaran.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Sofa Score

Tags

Terkini

Terpopuler