Pep Guardiola Sebut Pemain Sepak Bola Sekarang Terlalu Terobsesi dengan Statistik

3 Maret 2022, 21:55 WIB
Manajer Manchester City Pep Guardiola. /Reuters/John Sibley/Action Images via Reuters

PR DEPOK - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola menyebut saat ini banyak pemain sepak bola yang terobsesi dengan statistik. 

Pep Guardiola berpendapat bahwa mereka yang menganggap statistik adalah segalanya telah melakukan kesalahan besar.

"Para pemain sekarang bermain bermain demi statistik," ujar Pep Guardiola dikutip dari ESPN FC oleh Pikiranrakyat-Depok.com.

Baca Juga: Wacana Liga Super Eropa Kembali Bergulir, 10 Klub Besar Kemungkinan Bergabung

"Itu adalah kesalahan terbesar yang mereka buat," kata Pep Guardiola dengan yakin.

Menurutnya, para pemain di era modern terlalu mendewakan catatan dalam sebuah pertandingan.

Menurut Pep Guardiola, mereka salah paham dengan menganggap catatan dalam sebuah pertandingan adalah yang utama.

Baca Juga: Syarat Penerima PKH 2022 Beserta Besaran Dana Bantuannya

Mantan pelatih Barcelona itu mengatakan memang benar statistik menunjukan kienrja pemain dalam sebuah pertandingan.

Namun bermain hanya demi catatan belum tentu membawa hasil baik bagi tim.

Sebagai contoh, mungkin seorang pemain bisa mencetak 2 atau 3 gol dalam permainan tetapi belum tentu tim tersebut bisa meraih kemenangan.

Baca Juga: Cerita Mahasiswa Asing Non Kulit Putih Korban Rasisme di Ukraina yang Berusaha Menyebrang ke Polandia

Para pesepak bola modern menganggap bahwa yang mereka catatkan adalah hasil terpenting dalam sebuah pertandingan.

Namun Pep Guardiola menegaskan bahwa statistik adalah buah dari permainan yang memengaruhi pertandingan.

Ia mengatakan statistik individu pemain tidak menjamin sebuah kualitas yang diberikan oleh suatu tim saat bertanding.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ESPN

Tags

Terkini

Terpopuler