Leg Kedua Liga Champions, Ketimpangan Serangan Bayern Muenchen Jadi Peluang PSG

- 13 April 2021, 13:53 WIB
Kyilan Mbappe cetak dua gol untuk bawa PSG tumbangkan Bayern Muenchen di Allianz Arena, Kamis 8 April 2021.
Kyilan Mbappe cetak dua gol untuk bawa PSG tumbangkan Bayern Muenchen di Allianz Arena, Kamis 8 April 2021. /Twitter @PSG_English/

PR DEPOK - Saat melakoni leg kedua perempat final Liga Champions, Paris Saint-Germain (PSG) tetap membidik kemenangan kontra Bayern Muenchen.

Hal ini disampaikan oleh pelatih PSG Mauricio Pochettino menjelang laga leg kedua perempat final Liga Champions kontra Bayern Muenchen di Parc des Princes, pada Rabu dini hari.

Ia menegaskan, walaupun mereka memasuki laga itu dengan bekal keunggulan agregat sementara 3-2 PSG tetap membidik kemenangan saat melakoni leg kedua perempat final Liga Champions kontra Bayern Muenchen dengan taktik yang sudah ia persiapkan.

Baca Juga: Prabowo-Puan Berpasangan di 2024, Ganjar Dikemanakan? Refly Harun: Ia Harus Pintar Ambil Hati Megawati

"Sepak bola adalah sebuah permainan dan kita lihat nanti siapa yang lebih sukses mengimplementasikan idenya," kata Pochettino sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari laman resmi PSG, pada Selasa 13 April 2021.

Ia menjelaskan bahwa peluang PSG dalam leg kedua perempat final Liga Champions kontra Bayern Muenchen terlihat dari ketimpangan ketimpangan efisiensi serangan pada leg pertama.

Saat itu, PSG menang di Allianz Arena setelah mampu mengkonversi tiga dari enam percobaan tembakan mereka, yang secara statistik 25 kali lebih sedikit dibandingkan Bayern Munchen.

Baca Juga: Sebut Keppres Soal BLBI Lebih Berguna, Ferdinand ke Febri: Daripada KPK, Diam Lihat APBD Dibegal Formula E

Dengan demikian, berdasarkan ketimpangan efisiensi serangan pada leg pertama, PSG berkomitmen tidak akan mengubah preferensi permainan Bayern Munchen ketika menyambangi Parc des Princes, sebagaimana ia sendiri bakal menjaga gaya Les PSG.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: PSG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x