Prediksi Euro 2020 Grup A Italia vs Wales, Gli Azzurri Siap Sapu Bersih Kemenangan

- 19 Juni 2021, 15:30 WIB
Prediksi Euro 2020 Grup A Italia vs Wales.
Prediksi Euro 2020 Grup A Italia vs Wales. /Pool via REUTERS/Alberto Lingria

PR DEPOK - Italia akan memainkan laga ketiga atau terakhir Grup A Euro 2020 dengan menjamu Wales.

Berikut prediksi Euro 2020 Grup A yang mempertemukan antara Italia vs Wales.

Laga Italia vs Wales akan dijadikan momen bagi Gli Azzurri untuk menyapu bersih kemenangan di Grup A.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari sportskeeda, duel Italia vs Wales akan dilaksanakan pada hari Minggu 20 Juni 2021 pukul 23.00 WIB di Stadion Olimpico, Roma.

Baca Juga: Taylor Swift akan Merilis Ulang Kembali Album Red pada 19 November 2021

Italia sukses menjadi negara pertama yang memastikan diri lolos ke babak selanjutnya setelah membungkam Swiss dengan skor 3-0.

Sementara itu calon lawan yakni Wales berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Turki. The Dragons kini hanya membutuhkan satu poin untuk memastikan lolos ke babak selanjutnya.

Penampilan Italia yang cukup sempurna saat menghancurkan Swiss dengan skor 3-0 di Euro 2020 tak lepas dari peran gelandang Manuel Locatelli.

Pasalnya Locatelli mampu menciptakan dua gol. Satu gol lainnya diciptakan oleh penyerang Ciro Immobile satu menit jelang bubaran.

Baca Juga: Ernest Prakasa Minta Pemerintah Serius Jaga Kepercayaan Rakyat: kalo Koruptor Masih Divonis Ringan Lupakanlah!

Sebelumnya pasukan Roberto Mancini berhasil meraih kemenangan 3-0 atas Turki di laga perdana.

Gli Azzurri menatap laga ini dengan penuh percaya diri setelah meraih sepuluh kemenangan di semua kompetisi, termasuk kemenangan 4-0 atas Estonia.

Penampilan Wales sebelum meraih kemenangan 2-0 atas Turki sempat tertahan akibat ditahan imbang Swiss dengan skor 1-1.

Walau hanya membutuhkan satu poin karena The Dragons kini duduk di peringkat kedua terpisah tiga angka dari Swiss di urutan ketiga.

Baca Juga: Hasil Playoff NBA: Clippers Kalahkan Jazz 131-119, Clippers Bertemu Phoenix Suns di Final Wilayah Barat

Kedua tim sudah bertemu sebanyak sembilan kali dengan rincian tujuh kemenangan milik Italia dan dua kemenangan milik Wales.

Terakhir kali Gli Azzurri bersua dengan The Dragons terjadi pada tahun 2003 di babak kualifikasi Euro di mana Italia meraih kemenangan telak 4-0.

Gelandang Paris Saint-Germain Marco Verratti sudah melewatkan dua laga akibat cedera dan kemungkinan masih diragukan turun pada pertandingan hari Minggu.

Sang kapten Juventus Giogio Chiellini juga akan absen setelah mendapatkan cedera di laga melawan Swiss.

Baca Juga: Jalur Sepeda Akan Dibongkar, Geisz Sentil Usulan Hukuman Hina DPR: Tapi kalau Ada Anggota yang Otaknya Dikit?

Mancini pun akan memantau apakah ia bisa diturunkan pada laga 16 besar nanti.

Wales sendiri tak memiliki masalah berarti dan bisa menurunkan skuad penuhnya.

Berikut prakiraan pemain Italia vs Swiss

Italia (4-3-3): Gianluigi Donnarumma, Alessandro Florenzi, Leonardo Bonucci, Francesco Acerbi, Leonardo Spinazzola, Nicolo Barella, Jorginho, Manuel Locatelli, Domenico Berardi, Ciro Immobile, Lorenzo Insigne.

Wales (4-2-3-1): Danny Ward; Ben Davies, Joe Rodon, Chris Mepham, Connor Roberts; Joe Morrel, Joe Allen; Aaron Ramsey, Gareth Bale, Daniel James; Kieffer Moore.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x