5 Pemain yang Bisa Kembali Ke Mantan Klubnya di Musim Panas, Mulai Renato Sanches hingga Cristiano Ronaldo

- 25 Juni 2021, 07:20 WIB
Cristiano Ronaldo menjadi salah satu pemain yang berkemungkinan kembali ke mantan klubnya di musim panas.
Cristiano Ronaldo menjadi salah satu pemain yang berkemungkinan kembali ke mantan klubnya di musim panas. /Twitter/@ChampionsLeague

PR DEPOK – Bursa transfer pemain telah dibuka dan sejumlah pemain masih berkompetisi di turnamen seperti Euro 2020 dan Copa America 2021.

Selepas kedua kompetisi tersebut, para pemain tentu akan kembali memikirkan masa depan di klubnya apakah akan menetap atau pindah ke klub baru.

Bahkan tidak menutup kemungkinan, ada sejumlah pemain yang berpotensi untuk kembali ke mantan klub.

Baca Juga: WHO Beri Peringatan Keras Euro 2020 Berpotensi Timbulkan Varian Baru Covid-19

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari sportskeeda, berikut lima pemain yang bisa kembali ke mantan klub di musim panas.

1. Renato Sanches ke Bayern Munchen

Renato Sanches datang ke Bayern Munchen di tahun 2016 dan berhasil menciptakan 53 penampilan bersama Bavarians.

Sayang Sanches tidak mampu mengeluarkan permainan terbaiknya seperti saat bermain di Euro 2016.

Baca Juga: Terungkap, Jose Mourinho Beberkan Alasan Kepergian Kevin De Bruyne dari Chelsea 7 Tahun Lalu

Ia pun dipinjamkan ke Swansea City dan Lille. Barulah di klub Prancis Sanches mampu menghidupkan kembali karirnya.

Munchen pun diperkirakan akan mempertimbangkan untuk memulangkannya ke Allianz Arena.

2. Kingsley Coman ke Paris Saint-Germain

Kingsley Coman tampil cukup baik bersama Bayern Munchen. Namun negosiasi kontrak baru menemui jalan buntu setelah permintaan gaji Coman dinilai terlalu tinggi oleh Bavarians.

Beberapa klub pun mengawasi situasi Coman termasuk mantan klubnya Paris Saint-Germain (PSG).

Baca Juga: Hakan Calhanoglu 'Berkhianat' ke Inter karena Gaji, Legenda AC Milan Beri Sindiran Keras

Sebelumnya Coman pernah bermain semusim bersama Les Parisiens di musim 2013-14, dan kini PSG memang tengah mencoba untuk memperkuat lini depan dan dirinya bisa menjadi opsi yang cocok bagi kebutuhan tim.

3. Aaron Ramsey ke Arsenal

Aaron Ramsey belum tampil maksimal bersama Juventus. Klub pun dilema mengingat Ramsey menjadi salah satu pemain dengan gaji tertinggi di klub.

Bianconeri pun berencana melakukan sejumlah perubahan dengan mengubah skuad dan Ramsey jadi salah satu pemain yang akan dilepas oleh manajemen.

Ramsey sendiri dikabarkan lebih memilih untuk balik ke Arsenal dan bersedia menerima pemotongan gaji di sana.

Baca Juga: Hakan Calhanoglu 'Berkhianat' ke Inter karena Gaji, Legenda AC Milan Beri Sindiran Keras

4. Paul Pogba ke Juventus

Paul Pogba nampaknya belum ingin meredam rumor yang mengaitkan kepindahannya ke klub lain.

Kontrak Pogba bersama Manchester United akan berakhir di musim depan dan Juventus memantau situasi ini.

Jika melihat perilaku dari Pogba, The Red Devils mungkin akan melepasnya dan Bianconeri siap menampung gelandang Prancis.

5. Cristiano Ronaldo ke Manchester United

Rumor kepindahan Cristiano Ronaldo ke Manchester United hampir selalu muncul di musim panas.

Baca Juga: 5 Pemain Incaran Manchester United, Salah Satunya Cristiano

Masa depan Ronaldo di Juventus memang mengalami ketidakpastian. Agen CR7 Jorge Mendes pun kini akan mengadakan pertemuan dengan Bianconeri untuk membahas masa depannya.

Jika memutuskan untuk kembali ke Old Trafford, Ronaldo tentu akan jadi pahlawan yang disambut oleh para fans Manchester United.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Sportkeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah