Soal Target Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, Zainudin Amali Optimis: Insya Allah Bisa Terpenuhi

- 27 Juli 2021, 19:30 WIB
Menpora RI Zainudin Amali optimis Indonesia dapat penuhi target di Olimpiade Tokyo 2020.
Menpora RI Zainudin Amali optimis Indonesia dapat penuhi target di Olimpiade Tokyo 2020. /Dok. Kemenpora

PR DEPOK - Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali optimis bahwa Indonesia mampu mendapatkan tambahan medali di Olimpiade Tokyo 2020.

Sampai saat ini, Indonesia menempati peringkat 29 di Olimpiade Tokyo 2020 dengan satu medali perak dan satu medali perunggu melalui cabang olahraga angkat besi.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari laman resmi Kemenpora, Zainudin Amali menunjukkan dukungannya terhadap kontingen Indonesia yang masih berlaga di Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Yakin Rakyat Akan Turun ke Jalan Jika Atas Seruan SBY, Iwan: Sudah Puluhan Ribu Korban Jiwa, Ayo Serukan Pak!

Menpora Zainudin Amali optimis target Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 akan lebih baik dari Olimpiade sebelumnya.

"Insya Allah bisa terpenuhi target yaitu peringkat Olimpiade Tokyo lebih baik dari Olimpiade sebelumnya. Tim Indonesia masih ada yang bertanding,” ujar Menpora Zainudin Amali.

Target Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 ialah peningkatan prestasi setidaknya menempati peringkat ke-40.

Diharapkan peringkat Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 yang sedang berlangsung bisa lebih baik dari Olimpiade Rio de Janeiro, Brasil sebelumnya.

Baca Juga: Daftar Wilayah Kabupaten Kota Penerima BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021 Sebesar Rp1 Juta di Jawa-Bali

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Kemenpora RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x