FIFA Buka Bursa Transfer Spesial untuk Pemain Asing di Rusia

- 8 Maret 2022, 14:15 WIB
Logo FIFA.
Logo FIFA. /(Dok. FIFA)

PR DEPOK – Induk organisasi sepak bola dunia atau FIFA telah membuka bursa transfer spesial kepada pemain asing yang bermain di Rusia.

FIFA mengatakan bahwa pemain dan pelatih asing boleh menangguhkan kontrak kerja mereka secara sepihak dengan klub yang berafiliasi dengan federasi sepak bola Rusia atau FUR.

Pemain dan pelatih asing ini bisa menangguhkan kontrak kerjanya hingga akhir musim di Rusia.

Baca Juga: Enggan Penceramah Dicap Radikal Usai Kritik Pemerintah, Teddy Gusnaidi Sindir Balik MUI: Jangan Sampai...

“Untuk memudahkan keberangkatan pemain dan pelatih asing dari Rusia, dalam hal klub yang berafiliasi dengan Persatuan Sepak Bola Rusia (FUR) tidak mencapai kesepakatan bersama dengan pemain dan pelatih asing masing-masing sebelum atau pada 10 Maret 2022. Para pemain dan pelatih asing akan memiliki hak untuk secara sepihak menangguhkan kontrak kerja mereka dengan klub yang berafiliasi dengan FUR yang bersangkutan hingga akhir musim di Rusia (30 Juni 2022)”

“Penangguhan kontrak akan berarti bahwa pemain dan pelatih akan dianggap 'habis kontrak' sampai 30 Juni 2022 dan karena itu akan bebas untuk menandatangani kontrak dengan klub lain tanpa menghadapi konsekuensi apapun,” bunyi pernyataan FIFA dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Reuters.

Sementara itu, serikat pemain atau FIFPRO menyebut bahwa langkah yang diambil FIFA hanya bersifat sementara.

Baca Juga: Antares 2 Segera Tayang, Devano Danendra Trending di TikTok Usai Diumumkan Ikut Berperan Sebagai Richie

FIFPRO meminta agar pemain asing diberikan izin untuk memutuskan kontrak mereka.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x