Profil dan Biodata Erik Ten Hag, Eks Pelatih Ajax yang akan Bergabung ke Manchester United

- 13 April 2022, 15:35 WIB
Erik ten Hag manajer Ajax.
Erik ten Hag manajer Ajax. /Reuters/Matthew Childs

Erik ten Hag kemudian menjadi direktur olahraga dan pelatih kepala FC Utrecht pada musim panas 2015.

Baca Juga: Profil dan Biodata Siti Maemunah, Istri Ustaz Yusuf Mansur yang Viral, Ada IG, Umur hingga Kisah Cintanya

Pada musim 2016–2017, ia memenangkan tempat untuk lolos ke kualifikasi Liga Eropa.

Pada 21 Desember 2017, Erik ten Hag diangkat sebagai pelatih kepala Ajax setelah klub tersebut memecat Marcel Keizer.

Pada tahun 2019, ia memimpin timnya mencapai semi-final Liga Champions UEFA 2018–2019 untuk pertama kalinya sejak tahun 1997.

Ia memenangi trofi manajerial pertamanya bersama Ajax pada tanggal 5 Mei 2019, dengan menjuarai Piala KNVB 2018–2019, mengalahkan Willem II di final.

Baca Juga: Ukraina Tangkap Sekutu Penting Vladimir Putin, Volodymyr Zelensky Minta Rusia Sedia Tukar dengan Ini

Hanya 10 hari setelah memenangkan piala tersebut, Ajax, yang dipimpin oleh Erik ten Hag kemudian memenangi Eredivisie juga setelah kemenangan tandang 1-4 atas De Graafschap.

Pada tanggal 18 April 2021, Erik ten Hag memimpin Ajax menjuarai Piala KNVB ke-20 dengan kemenangan 2-1 atas Vitesse di final.

Dua minggu kemudian, ten Hag memperpanjang kontraknya dengan Ajax hingga akhir musim 2022–2023.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah