Persib Bandung Disebut sebagai Klub Impian Fitrul Dwi Rustapa Sejak Masih Kecil

- 22 Mei 2022, 17:10 WIB
Kiper baru Persib Bandung Fitrul Dwi Rustapa mengungkapkan bahwa Persib adalah klub impiannya sejak masih kecil.
Kiper baru Persib Bandung Fitrul Dwi Rustapa mengungkapkan bahwa Persib adalah klub impiannya sejak masih kecil. /Tangkap layar Persib.co.id.

PR DEPOK - Menghadapi Liga 1 2022-2023, Persib Bandung banyak mendatangkan pemain anyar.

Para pemain baru yang didatangkan Persib Bandung ini menempati berbagai posisi.

Salah satu posisi yang kedatangan pemain baru adalah penjaga gawang, dengan mendatangkan salah satu penjaga gawang asal Persipura.

Baca Juga: Jubir Kemenhub Ungkap Perbandingan Jumlah Arus Mudik Lebaran 2022 dengan 2019

Kendati Fitrul Dwi Rustapa berasal dari Persipura namun ia sendiri merupakan kiper asal Jawa Barat.

Sebelum bergabung dengan Persib Bandung, Fitrul Dwi Rustapa banyak berkiprah di luar Jawa Barat.

Fitrul Dwi Rustapa mengaku ia melewati enam musim bermain di luar Jawa Barat, dan baru musim depan berkostum Persib Bandung.

Baca Juga: 3 Golongan Ini Tak Bakal Dapat BLT UMKM Rp600 Ribu, Cek Penerima BPUM 2022 di Sini Cukup Pakai KTP

Bergabungnya Fitrul Dwi Rustapa ke Persib Bandung disebut seperti pulang kampung.

"Ya, saya kurang lebih selama enam tahun saya berada di luar pulau Jawa Barat untuk merintis karier sebagai pesepak bola profesional," ungkap Fitrul Dwi Rustapa dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari laman resmi klub, Minggu, 22 Mei 2022.

Fitrul Dwi Rustapa mengaku kalau dirinya sangat senang dan bahagia bisa jadi bagian skuad Persib Bandung.

Baca Juga: Masih Dibuka Hingga 28 Mei 2022, Segera Daftar DTKS DKI Jakarta Tahap 2 untuk Dapat PKH, BPNT dan KJP

Menurutnya, Persib Bandung adalah klub impian yang ingin dibela Fitrul Dwi Rustapa sejak kecil.

"Perasaannya sangat senang luar biasa apalagi saya punya mimpi dari dulu sejak saya gabung SSB pertama kali tim yang dilihat itu kan Persib Bandung,

"Hati kecil saya ingin bergabung di sini dan alhamdulillah kemarin habis berjalan kompetisi Liga 1 selesai, dihubungi salah satu manajer," tutupnya.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x