Chelsea Ingin Aubameyang, Tawarkan Tukar Tambah tapi Ditolak Barcelona

- 26 Agustus 2022, 13:40 WIB
Chelsea seperti dilaporkan Fabrizio Romano ingin memasukkan nama Marcos Alonso dalam transfer Aubameyang dari Barcelona.
Chelsea seperti dilaporkan Fabrizio Romano ingin memasukkan nama Marcos Alonso dalam transfer Aubameyang dari Barcelona. /REUTERS/Hannah Mckay.

PR DEPOK - Adu strategi Barcelona dengan Chelsea di bursa transfer musim panas 2022 sepertinya belum akan berakhir.

Terbaru, kesepakatan antara Barcelona dan Chelsea untuk transfer Pierre-Emerick Aubameyang hingga kini masih buntu.

Demikian disampaikan Pakar Transfer Fabrizio Romano melalui sebuah cuitan di akun Twitter pribadinya, @FabrizioRomano.

Baca Juga: Sebuah Karangan Bunga Dikirim ke Rumah Ferdy Sambo, Ada Kaitannya dengan Pemeriksaan Putri Candrawathi?

"Adu strategi berlanjut, pembicaraan masih berlanjut," kata Fabrizio Romano, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Jumat, 26 Agustus 2022.

Pria yang juga seorang jurnalis ini menyebut bahwa Chelsea bersikeras untuk memasukkan nama Marcos Alonso dalam kesepakatan Aubameyang.

"Sementara Barca menganggap hal itu sebagai kesepakatan terpisah. Belum ada terobosan dalam pembicaraan," ucap Fabrizio Romano menambahkan.

Baca Juga: 10 Fakta Ma Huateng, Orang Terkaya ke-2 di China yang Jarang Diketahui

Seperti diketahui, Marcos Alonso yang kontraknya habis tahun depan memang diincar Barca sejak awal tahun ini.

Akan tetapi, Blaugrana nampaknya ingin membuat strategi baru dengan menolak opsi tukar tambah Auba dengan Alonso.

Chelsea pun kelimpungan dan masih memikirkan opsi lain untuk mendapatkan Aubameyang dengan harga kurang dari 33 juta euro.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @FabrizioRomano


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah