Lanjut ke Babak Perempat Final, Gregoria Bukukan Kemenangan Keduanya Selama Januari atas Lawan yang Sama

- 26 Januari 2023, 19:10 WIB
Gregoria Mariska Tunjung telah berhasil melaju ke babak perempat final di Indonesia Masters 2023, membukukan kemenangan.
Gregoria Mariska Tunjung telah berhasil melaju ke babak perempat final di Indonesia Masters 2023, membukukan kemenangan. /Instagram.com/@badminton.ina

PR DEPOK - Gregoria Mariska Tunjung kembali membukukan kemenangan keduanya selama Januari atas pebulu tangkis China He Bing Jiao, lewat pertandingan pada babak 16 besar Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta.

Pada kesempatan ini, tunggal putri Indonesia itu menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-17.

Kemenangannya ini menambah daftar kemenangan perdananya yang terjadi sejak dua pekan sebelumnya pada babak 32 besar pada Malaysia Open, di Kuala Lumpur.

Gregoria mengatakan, atas kemenanganya di Indonesia Masters 2023 ini, tidak merasa terbebani dari kemenangannya pada Malaysia Open kemarin.

Baca Juga: Usai Utarakan Tertarik dengan Dunia Politik, Kaesang Pangarep Dapat Sambutan dari PDIP

"Saya tidak terbebani dengan kemenangan kemarin (Malaysia Open), karena sebelum itu pun belum pernah menang lawan dia. Target saya cuma mau tampil terbaik hari ini," kata Gregoria dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari ANTARA, Kamis.

Kemenangan yang dikemas dalam laga berdurasi 49 menit tersebut tidak hanya menambah catatan kemenangan Gregoria menjadi 2-3 atas He Bing Jiao, namun juga memperpanjang langkahnya untuk lanjut ke babak perempat final pada turnamen BWF Super 500 itu.

Diketahui, pada pertandingan Indonesia Masters 2023 antar keduanya berlangsung cukup ketat.

Baca Juga: Terkait Putusan untuk Ferdy Sambo, Mahfud MD: Saya Yakin Kejaksaan Independen, Tunggu Vonis!

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x