Persiapan Jelang Olimpiade Tokyo 2021: PB PRSI Gelar Pelatnas Cabor Renang di Australia Tahun Depan

- 13 Oktober 2020, 14:03 WIB
Perenang I Gede Siman Sudartawa berlatih dengan klubnya Millennium Aquatic di Kolam Renang Cikini, Jakarta pada Kamis, 8 Oktober 2020.*
Perenang I Gede Siman Sudartawa berlatih dengan klubnya Millennium Aquatic di Kolam Renang Cikini, Jakarta pada Kamis, 8 Oktober 2020.* /Antara/Aditya Pradana Putra./

Terdapat enam atlet yang diproyeksikan lolos kualifikasi olimpiade yang nantinya akan melakukan time trial serta uji coba mandiri dan terbatas pada Desember.

Ia mengatakan hal tersebut dilakukan guna mengetahui kondisi atlet selama persiapan pelatnas berlangsung.

“Jika tidak memungkinkan untuk berlatih di GBK karena situasi pandemi di DKI Jakarta, pelatnas renang akan dilaksanakan di daerah atau klub masing-masing untuk sementara,” katanya.

Untuk diketahui, sebelumnya PB PRSI mendapat dana bantuan sebesar Rp1,2 miliar setelah menandatangani MoU fasilitas pelatnas dalam persiapan Olimpiade Tokyo 2021.

Baca Juga: Fenomena Beralihnya Karyawan yang Dirumahkan Menjadi Pekerja Seks, Rela Hanya Dibayar dengan Makanan

Ada enam atlet yang disiapkan, antara lain I Gede Siman Sudartawa, Triady Fauzi, Azzahra Permatahani, Farrel Armandio Tangkas, dan Glenn Victor.

Semua atlet tersebut harus bisa mendekati limit A agar dapat lolos kualifikasi Olimpiade. Namun, sejauh ini belum ada yang bisa menembusnya.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah