BLT Anak Sekolah 2022 akan Cair 4 Kali, Segera Cek Daftar Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

- 5 April 2022, 16:25 WIB
Ilustrasi. Berikut ini dirangkum cara cek daftar penerima BLT anak sekolah 2022 di laman cekbansos.kemensos.go.id.
Ilustrasi. Berikut ini dirangkum cara cek daftar penerima BLT anak sekolah 2022 di laman cekbansos.kemensos.go.id. /ANTARA/Dhad Zakaria.

PR DEPOK - BLT anak sekolah 2022 akan terus disalurkan April ini kepada siswa SD, SMP dan SMA.

BLT anak sekolah 2022 sendiri merupakan bantuan yang disalurkan pemerintah kepada siswa yang berada di jenjang SD, SMP dan SMA melalui Kementerian Sosial (kemensos).

Dari BLT anak sekolah 2022 ini para siswa SD, SMP dan SMA nantinya akan mendapatkan bantuan dengan total akumulasi Rp4,4 juta.

Baca Juga: Aturan Terbaru Naik Kereta Api, Tes PCR dan Antigen Tidak Diperlukan Bagi yang Sudah Vaksin Booster

Rp4,4 juta tersebut merupakan total akumulasi yang akan dibagikan dengan ketentuan sebagai berikut.

- Rp900 ribu untuk siswa SD sederajat
- Rp1,5 juta untuk siswa SMP sederajat
- Rp2 juta untuk siswa SMA sederajat

Selain itu BLT anak sekolah 2022 juga termasuk kedalam Program Keluarga Harapan (PKH) yang merupakan program pemerintah dan kemensos.

Baca Juga: Anak Usia Dini 0-6 Tahun Dapat Bansos PKH Rp3 Juta di April 2022, Simak Cara Daftar BLT Balita Online Pakai HP

Menurut informasi BLT anak sekolah 2022 akan disalurkan empat kali pada tahun ini pada bulan Januari, April, Juli dan Oktober.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Indonesia Baik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x