Hujan Meteor 29 Juli 2022 Jam Berapa? Berbahaya? Bisa Dilihat dengan Mata Telanjang?

- 28 Juli 2022, 12:36 WIB
lustrasi-Hujan Meteor 29 Juli 2022 jam berapa? Fenomena ini bisa dilihat dengan mata telanjang.
lustrasi-Hujan Meteor 29 Juli 2022 jam berapa? Fenomena ini bisa dilihat dengan mata telanjang. /ANTARA

PR DEPOK – Masyarakat Indonesia pada akhir bulan Juli, tepatnya pada 29 Juli 2022 ini bisa menyaksikan hujan meteor.

Lantas, jam berapa akan terjadi? Apakah hujan meteor berbahaya dan bisa disaksikan dengan mata telanjang?

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menjelaskan, hujan meteor merupakan fenomena astronomi tahunan yang terjadi ketika sejumlah meteor tampak meluncur silih berganti dari titik tertentu di langit.

Baca Juga: Link Resmi Kemensos untuk Cek Penerima BPNT dan PKH Bulan Ini, Login Sekarang dan Cairkan Bantuan

Fenomena hujan meteor ini dapat disaksikan di sejumlah negara, termasuk di Indonesia.

Menurut BRIN, ketika terjadi hujan meteor, meteor tampak seperti bintang jatuh atau bintang berpindah.

Akan tetapi, meteor sebenarnya adalah batuan atau debu antar-planet yang memasuki atmosfer lalu terbakar karena gesekan atmosfer.

Peneliti Utama bidang Astronomi dan Astrofisika Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Thomas Djamaluddin menjelaskan, pada akhir Juli 2022 ini akan terjadi dua fenomena hujan meteor.

Baca Juga: Komnas HAM akan Panggil Ferdy Sambo Soal Kematian Brigadir J, Rekaman CCTV dan Ponsel Diperiksa

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: BRIN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x