Bansos Rp600 Ribu Cair di Kantor Pos, Cek Nama Penerima BPNT di cekbansos.kemensos.go.id

28 April 2022, 06:30 WIB
Login cekbansos.kemensos.go.id untuk cek nama penerima bansos BPNT Rp600.000. /Tangkap layar cekbansos.kemensos.go.id.

PR DEPOK – Bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Rp600.000 dicairkan di Kantor Pos. Segera cek nama penerima secara online melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Setelah cek nama penerima di cekbansos.kemensos.go.id dan dinyatakan terdaftar dalam bansos BPNT Rp600.000, Anda bisa langsung ke Kantor Pos untuk mencairkan bantuan tunai tersebut.

Perlu diketahui, tidak semua masyarakat bisa cek nama penerima bansos BPNT Rp600.000 di situs cekbansos.kemensos.go.id dan mencairkan bantuan di Kantor Pos.

Baca Juga: Apakah Bisa Daftar PKH Online? Bagaimana Caranya? Simak Jawaban Berikut

Tahapan cek nama penerima bansos BPNT Rp600.000 di cekbansos.kemensos.go.id hanya bisa dilakukan oleh warga yang telah masuk Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial (Kemensos).

Jika Anda belum masuk dalam DTKS Kemensos untuk menjadi calon penerima bansos BPNT Rp600.000, silakan daftar terlebih dahulu melalui perangkat daerah terkait seperti dinas sosial (dinsos), kelurahan/kecematan, atau RT/RW setempat.

Selain daftar DTKS secara langsung, masyarakat juga bisa melakukan pendaftaran secara online melalui Aplikasi Cek Bansos dengan memanfaatkan fitur usul yang tersedia di aplikasi tersebut.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos BPNT 2022 secara Online dan Langsung, Dapatkan Bantuan Tunai Rp600 Ribu

Adapun perysaratan daftar DTKS agar mendapat bansos Rp600.000 sebagai berikut.

1. Termasuk sebagai masyarakat miskin/rentan miskin.

2. Bukan termasuk anggota Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polri.

3. Masyarakat yang terdampak Covid-19 atau kehilangan mata pencaharian karena pemutusan hubungan kerja (PHK).

Baca Juga: Catat! Ini 8 Gerbang Tol Cikampek yang Bakal Terapkan Ganjil Genap Mulai Hari Ini

Kemensos menyalurkan bansos BPNT 2022 kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dalam setahun dengan total Rp2,4 juta.

Penerima bansos BPNT akan mendapatkan bantuan uang tunai sebesar Rp200.000 per bulan.

Pada awal tahun 2022 atau pencairan tahap 1, bansos BPNT dicairkan sekaligus untuk tiga bulan, yakni Januari, Februari, Maret sehingga total cair Rp600.000 per KPM.

Baca Juga: Penerima BPNT 2022 Dapat Tambahan BLT Minyak Goreng Rp300 Ribu, Cek Daftar Nama di cekbansos.kemensos.go.id

Pada pencairan tahap 2 di April ini, pencairan bansos BPNT juga dirapel sekaligus tiga bulan dengan total cair Rp600.000.

Lantas, bagaimana cara cek nama penerima bansos BPNT Rp600.000?

Cara cek penerima bansos BPNT Rp600.000 dilakukan secara online melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Apakah BSU 2022 Sudah Cair? Simak Jadwal Pencairan dan Cara Cek Nama Penerima di kemnaker.go.id

Cara Cek Nama Penerima Bansos BPNT Rp600.000

1. Siapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

2. Buka situs cekbansos.kemensos.go.id.

3. Pada kolom wilayah penerima manfaat, masukkan provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan.

Baca Juga: BLT Rp900 Ribu Masih Cair, Berikut Cara Cek Daftar Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

4. Isi nama penerima manfaat sesuai KTP.

5. Masukkan 8 huruf kode (dipisahkan spasi) yang tertera dalam kotak kode.

6. Apabila huruf kode kurang jelas, klik ikon sebelah kanan untuk mendapatkan kode baru.

7. Klik tombol “CARI DATA”.

Baca Juga: Masukan NIK KTP ke bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk Cek Penerima BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta 2022

Setelah itu, sistem akan mencocokkan data KTP penerima yang berhak mendapatkan bansos BPNT dengan database di DTKS Kemensos.

Jika dinyatakan terdaftar sebagai penerima bansos BPNT Rp600.000, segera kunjungi Kantor Pos untuk mencairkan bantuan.***

Editor: Sitiana Nurhasanah

Sumber: Kementerian Sosial

Tags

Terkini

Terpopuler