Cek Penerima Bansos PKH Sebelum Lebaran dengan Login di cekbansos.kemensos.go.id, Ada Bantuan hingga Rp3 Juta

30 April 2022, 22:00 WIB
Ilustrasi bansos. /Kemensos

PR DEPOK - Bansos PKH masih bisa di cek penerimanya sebelum Lebaran 2022 melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Bansos PKH yang cair pada tahun 2022 umumnya terbagi ke dalam beberapa kategori bantuan.

Kategori dan kriteria penerima bansos PKH memiliki beberapa jenis yang bentuknya uang tunai yang bisa di cek nama penerima melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Menlu Rusia Desak AS dan NATO Berhenti Pasok Senjata ke Ukraina jika Berniat Mendukung Berakhirnya Perang

Tergantung kategorinya, besaran bansos PKH ada yang mencapai Rp3 juta di antaranya kategori PKH ibu hamil dan balita 0-6 tahun.

Untuk memahami besaran bansos PKH yang cair sebelum lebaran, sebelum cek penerima di cekbansos.kemensos.go.id, ada baiknya mengetahui jenis-jenis PKH yang cair tahun ini.

Berikut adalah kategori bansos PKH:

1. Kategori ibu hamil atau nifas Rp3 juta per tahun.

Baca Juga: Cara Cek Nama Penerima Bansos BPNT Mei 2022 Lewat Link cekbansos.kemensos.go.id

2. Kategori anak usia dini (balita) usia 0-6 tahun Rp 3juta per tahun.

3. Kategori pendidikan anak SD atau sederajat Rp900.000 per tahun.

4. Kategori Pendidikan anak SMP atau sederajat Rp1,5 juta per tahun.

5. Kategori pendidikan anak SMA atau sederajat Rp2 juta per tahun.

Baca Juga: 3 Mayat dengan Tangan Terikat dan Luka Tembakan Ditemukan di Sebuah Lubang di Ukraina

6. Kategori penyandang disabilitas berat Rp2,4 juta per tahun.

7. Kategori lanjut usia (60 ke atas) Rp2,4 juta per tahun.

8. Kategori umum BLT minyak goreng Rp300.000 per 3 bulan.

Dari delapan kategori bansos PKH, yang paling besar nominalnya adalah PKH ibu hamil dan balita.

Baca Juga: Cara Cek Penerima Saldo PKH 2022 Online Lewat HP

Sedangkan yang paling minimal adalah kategori tambahan yaitu minyak goreng yang dibagikan sebagai ansos tambahan sebagai BLT.

Nantinya, kategori-kategori bansos PKH tersebut akan diterima oleh golongan masyarakat tertentu.

Lebih jelasnya penerima bansos PKH harus memenuhi syarat tertentu sebelum bisa cek penerima di cekbansos.kemensos.go.id.

Berikut adalah syarat penerima bansos PKH antara lain adalah:

Baca Juga: Kata-Kata Menarik Ucapan Idul Fitri 2022 Penuh Makna, Cocok Dikirim untuk Keluarga, Kerabat dan Sahabat

- Masyarakat miskin/rentan miskin

- Masyarakat tergolong pihak yang terdampak Covid-19

- Masyarakat kehilangan mata pencaharian karena PHK

- Masyarakat yang bukan termasuk anggota ASN, TNI dan Polri

Baca Juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Drama Korea Eve, Suguhkan Aksi Balas Dendam yang Dibintangi Seo Ye Ji

Keempat golongan tersebut nantinya berhak menerima kategori-kategori bansos PKH sesuai dengan kondisi ekonomi mereka.

Namun sebelum bisa menerima bansos PKH, mesti dipastikan bahwa nama-nama KPM harus terdaftar terlebih dahulu di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.

Pendaftaran DTKS bisa dilakukan melalui aplikasi Cek Bansos Kemensos atau melalui aparat Desa untuk nantinya mendapat bansos PKH sesuai kategori

Jika dipastikan sudah terdaftar, maka KPM harus cek nama peenrima bansos PKH di situs cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos Rp2,4 Juta Mei 2022 Pakai KK dan KTP di Aplikasi Cek Bansos

Ke-8 jenis bansos PKH tersebut dapat di cek di situs cekbansos.kemensos.go.id dengan cara sebagai berikut:

1. Masuk ke situs cekbansos.kemensos.go.id

2. Masukkan provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan

3. Masukkan nama PM (penerima manfaat) sesuai KTP

Baca Juga: Ketentuan Pemberangkatan Haji Tahun 2022 Berdasarkan Keputusan Menteri Agama hingga Sebaran Kuota Per Provinsi

4. Ketikkan 8 huruf kode (dipisahkan spasi) yang tertera dalam kotak kode

5. Jika huruf kode kurang jelas, maka klik ikon refresh untuk mendapatkan huruf kode baru

6. Klik tombol CARI DATA

Apabila KPM dinyatakan lolos seleksi untuk dapat bansos PKH maka nama sesuai NIK akan muncul di layar beserta besaran bansos yang diajukan.

Baca Juga: Akses Link Cek Penerima Bansos BPNT 2022 Lewat HP

Demikian cara cek penerima bansos PKH sebelum lebaran dengan login di situs cekbansos.kemensos.go.id, untuk dapat bantuan hingga Rp3 Juta.

Bansos PKH ini pendistribusiannya akan mengacu pada jenis-jenis masing masing sesuai kebijakan Kemensos.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler