Bansos PKH dan BPNT Cair Akhir Agustus 2022, Pemilik KTP Ini Cek Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

26 Agustus 2022, 13:45 WIB
Ilustrasi - Bansos Agustus 2022 masih cair untuk pemilik KTP berikut. Cek daftar penerima PKH dan BPNT lewat situs cekbansos.kemensos.go.id. /Arif Firmansyah/ANTARA

PR DEPOK - Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) akan menyalurkan bantuan sosial (bansos) BPNT dan PKH hingga akhir bulan Agustus 2022.

Masyarakat bisa cek nama penerima PKH dan BPNT bulan Agustus 2022 menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan mengakses situs cekbansos.kemensos.go.id.

Seperti diketahui, bansos PKH tahap 3 dan BPNT 2022 cair mulai tanggal 1 sampai 31 Agustus.

Baca Juga: Sebuah Karangan Bunga Dikirim ke Rumah Ferdy Sambo, Ada Kaitannya dengan Pemeriksaan Putri Candrawathi?

Akan tetapi, tidak semua pemilik KTP yang bisa cek nama penerima hingga mencairkan bansos PKH dan BPNT Agustus 2022.

Pasalnya, bansos PKH dan BPNT hanya disalurkan kepada masyarakat yang data KTP sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.

Golongan masyarakat yang data KTP bisa terdaftar di DTKS Kemensos, yaitu:

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji Masih Belum Cair? Simak Penjelasan Menaker Ida Fauziyah

- WNI (Warga Negara Indonesia) yang tergolong miskin atau rentan miskin

- Terdampak covid-19 atau kehilangan mata pencaharian karena pemutusan hubungan kerja (PHK)

- Bukan Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, dan Polri.

Penting diketahui, PKH dan BPNT termasuk jenis bansos regular dari Kemensos yang disalurkan sepanjang tahun.

Baca Juga: Sinopsis Film The Revenant: Kisah Leonardo DiCaprio Bertahan Hidup dari Serangan Mematikan

Kemensos menganggarkan dana BPNT atau Bantuan Pangan Non Tunai sebesar Rp42,5 triliun dengan target 18,8 juta penerima manfaat.

Nanti bansos BPNT atau Kartu Sembako disalurkan dalam setahun senilai Rp2,4 juta, namun cair Rp200.000 setiap bulan melalui Kantor Pos atau melalui mekanisme akun elektronik yang digunakan hanya untuk membeli bahan pangan di pedagang bahan pangan/e-warong yang bekerjasama dengan bank terkait.

Sementara itu, bansos PKH atau Program Keluarga Harapan (PKH) anggarannya senilai Rp28,2 triliun dengan target 10 juta penerima manfaat.

Baca Juga: Cek Nama Penerima PKH 2022 Lewat HP, BLT Balita dan Anak Sekolah Tahap 3 Cair Bulan Ini

Kemensos menyalurkan bansos PKH kepada 7 kategori penerima manfaat dalam empat tahap.

PKH Tahap 1 dan 2 sudah tuntas disalurkan pada Januari-Maret, dan April-Juni 2022 lalu.

Pencairan PKH tahap 3 mulai Juli, Agustus, dan bulan September 2022. Tahap 4 nanti disalurkan pada bulan Oktober sampai Desember 2022.

Adapun 7 kategori penerima manfaat bansos PKH 2022, di antaranya:

Baca Juga: 10 Fakta Ma Huateng, Orang Terkaya ke-2 di China yang Jarang Diketahui

Berikut ini nominal bansos PKH 2022 dan ketogi penerima manfaatnya:

- Kategori ibu hamil atau nifas dapatkan Rp3 juta per tahun atau Rp750.000 per tahap

- Kategori anak usia dini atau balita usia 0-6 dapatkan Rp3 juta per tahun atau Rp750.000 per tahap

- Kategori lansia usia 60 tahun dapatkan Rp2,4 juta per tahun atau Rp600.000 per tahap

Baca Juga: Sinopsis Film The Hitmans Bodyguard: Aksi Pengawal Menjaga Seorang Pembunuh Bayaran

- Kategori penyandang disabilitas berat dapatkan Rp2,4 juta per tahun atau Rp600.000 per tahap

- Kategori siswa SMA dapatkan Rp2 juta per tahun atau Rp500.000 per tahap

- Kategori siswa SMP dapatkan Rp1,5 juta per tahun atau Rp375.000 per tahap

- Kategori siswa SD dapatkan Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 per tahap

Baca Juga: Cek Nama Penerima PKH 2022 Lewat HP, BLT Balita dan Anak Sekolah Tahap 3 Cair Bulan Ini

Cara cek nama penerima PKH dan BPNT Agustus 2022 lewat cekbansos.kemensos.go.id

Penerima manfaat yang ingin memastikan PKH dan BPNT Agustus 2022 cair atau tidak, bisa mengakses cekbansos.kemensos.go.id melalui HP untuk cek nama penerima.

Simak cara cek nama penerima online melalui cekbansos.kemensos.go.id di bawah ini:

- Siapkan KTP

Baca Juga: Cara Cek Status BPJS Kesehatan Mudah Tanpa Ribet Lewat HP, Jangan Sampai Tak Aktif!

- Akses situs cekbansos.kemensos.go.id melalui browser HP

- Pilih data wilayah penerima manfaat, berupa provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan sesuai KTP

- Ketik nama lengkap sesuai KTP pada kolom nama penerima manfaat

- Lalu ketik 8 huruf kode (dipisahkan spasi) yang tertera pada bagian kotak kode

Baca Juga: Login eform.bri.co.id untuk Cek Nama Penerima BPUM 2022 Rp600.000 bagi Pelaku UMKM

- Apabila kode tidak terbaca jelas, silahkan klik ikon “refresh” agar mendapat kode huruf baru

- Tahap terakhir klik tombol “CARI DATA” untuk proses pencarian data penerima manfaat sesuai basis data DTKS Kemensos.

Jika nama dan wilayah terdaftar di DTKS Kemensos, maka sistem akan menampilkan nama, usia, jenis kelamin, jenis bansos termasuk PKH dan BPNT, periode pencairan, serta notifikasi “Ya”.

Baca Juga: Cek Nama Penerima PIP Agustus 2022 Lewat pip.kemdikbud.go.id, Siswa SD-SMA Bisa Dapat Rp1 Juta

Langkah selanjutnya, penerima manfaat bisa mencairkan dana PKH dan BPNT melalui salah satu Himpunan Bank Himbara, seperti BRI, BNI, BTN, dan Mandiri.

Demikian cara cek nama penerima bansos melalui cekbansos.kemensos.go.id, beserta kategori pemilik KTP yang bisa mencairkan dana PKH dan BPNT di Agustus 2022.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Kemensos ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler