Cara dan Syarat Dapat Bansos BLT BBM Rp600.000 dari Kemensos

5 September 2022, 13:23 WIB
Ilustrasi bansos. /Instagram @pidjar.ig

PR DEPOK – Pemerintah mulai menyalurkan bantuan sosial (bansos) BLT BBM Rp600.000 sejak Selasa, 31 Agustus 2022. Apa saja syarat dan cara dapat bansos BLT BBM 2022?

Penting diketahui, bansos BLT BBM diberikan kepada masyarakat kategori ekonomi rendah yang sudah terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Bansos BLT BBM 2022 diberikan untuk menjaga daya beli masyarakat sebagai antisipasi atas lonjakan harga bahan bakar minyak (BBM) global.

Baca Juga: Cara Cek Nama Penerima PKH Ibu Hamil September di cekbansos.kemensos.go.id untuk Cairkan Rp750.000

Dalam menyalurkan bansos ini, Kemensos akan menggunakan data DTKS Kemensos sebagai patokannya.

Maka dari itu, masyarakat wajib memenuhi syarat dan cara dapat bansos BLT BBM Rp600.000 sesuai ketentuan pendaftaran DTKS Kemensos.

Berikut syarat dan cara dapat bansos BLT BBM Rp600.000.

Baca Juga: LPSK Ungkap 6 Kejanggalan dalam Kasus Dugaan Pelecehan Seksual terhadap Istri Ferdy Sambo

Syarat dapat bansos BLT BBM Rp600.000

1. Warga Negara Indonesia (WNI)

2. Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK)

3. Tergolong masyarakat miskin atau rentan miskin

Baca Juga: Jadi Syarat untuk Urus SIM dan STNK, Begini Cara Cek BPJS Kesehatan yang Aktif atau Tidak Lewat HP

4. Terdampak Covid-19 atau kehilangan pekerjaan karena pemutusan hubungan kerja (PHK)

5. Bukan Aparatur Sipil Negara (ASN)

6. Bukan anggota Polri

7. Bukan anggota TNI

Baca Juga: One Piece 1059: Kurohige Mulai Lakukan Pergerakan, Boa Hancock Bentrok dengan Koby

Cara dapat bansos BLT BBM Rp600.000

Masyarakat bisa mendapat bansos BLT BBM Rp600.000 apabila tergolong sebagai keluarga penerima manfaat (KPM) bansos Program Keluarga Harapan (PKH) atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Untuk menjadi KPM PKH dan BPNT, masyarakat bisa mengusulkan diri agar terdaftar di DTKS

Pendaftaran DTKS Kemensos dapat dilakukan secara online atau offline dengan menyediakan KTP dan KK.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 44 Dibuka, Penuhi Syarat Ini agar Peluang Lolos Makin Besar

Pendaftaran DTKS offline dapat dilakukan melalui RT/RW, kantor desa/kelurahan, hingga kantor dinas sosial.

Sedangkan, pendaftaran online dapat dilakukan melalui Aplikasi Cek Bansos yang diunduh melalui Play Store atau AppStore.

Alur penyaluran bansos BLT BBM Rp600.000

Total dana bansos BLT BBM yang dikucurkan pemerintah senilai Rp24,17 triliun. Sebanyak Rp12,96 triliun di antaranya ditujukan kepada KPM PKH dan BPNT.

Baca Juga: BSU 2022 Sudah Cair, Hanya Karyawan dengan Ciri Ini yang Bisa Dapat BLT Rp600.000, Cek Nama Penerima di Sini

BLT BBM Rp600.000 menyasar 20,65 juta KPM yang terdaftar di DTKS Kemensos.

KPM akan menerima bantuan ini untuk 4 (empat bulan). Setiap bulan jatahnya sebesar Rp150.000.

Akan tetapi, Kemensos menyalurkan bansos BLT BBM dalam dua tahap karena dirapel untuk dua bulan sekaligus.

Bansos BLT BBM tahap 1 cair bulan September 2022 dan tahap 2 cair bulan Desember 2022. Masing-masing KPM akan menerima Rp300.000 setiap tahap pencairan.

Baca Juga: BLT BBM Rp600.000 Cair Bulan Ini di Kantor Pos, Login ke Link Resmi Kemensos Segera

Uang tunai BLT BBM akan disalurkan PT. Pos melalui seluruh cabang Kantor Pos di Indonesia.

PT. Pos menjelaskan ada 3 cara penyaluran BLT BBM Rp600.000 di Kantor Pos, yaitu:

1. Penerima manfaat bisa mencairkan bansos BLT BBM di Kantor Pos terdekat yang berdomisili dalam radius sekitar 500 meter dari Kantor Pos.

Baca Juga: Daftar Penerima BLT BBM 2022 Cuma Ada di Link Resmi Ini, Segera Akses untuk Cairkan Bantuan Kemensos Rp600.000

2. Uang tunai bansos BLT BBM disalurkan melalui RT/RW, kelurahan dan kecamatan.

3. Uang tunai bansos BLT BBM diantar langsung pegawai Kantor Pos ke rumah penerima manfaat kategori disabilitas, orang tua, dan warga yang bermukim di wilayah 3T (Terdepan, Tertinggal, Terluar).

Demikian syarat dan cara dapat bansos BLT BBM Rp600.000 tahun 2022 dari Kemensos.***

Editor: Ahlaqul Karima

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler