Jadwal Penutupan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47, Simak Bocoran Tanggalnya di Sini

23 Oktober 2022, 18:00 WIB
Prakerja Gelombang 47 dibuka sampai kapan? /Prakerja/

PR DEPOK - Artikel ini akan memberikan informasi mengenai bocoran jadwal penutupan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47.

Adapun bocoran jadwal penutupan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 menjadi informasi penting bagi masyarakat, khususnya calon peserta yang akan gabung gelombang.

Pasalnya, dengan mengetahui bocoran jadwal penutupan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47, maka calon peserta bisa segera mendaftar sebelum gelombang ditutup.

Sebagaimana diketahui, pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 sudah dibuka sejak Sabtu, 22 Oktober 2022.

Baca Juga: Buruan Gabung di Kartu Prakerja Gelombang 47 di Link www.prakerja.go.id dan Dapatkan Insentif Rp3,55 Juta

Calon peserta yang belum mendaftar bisa segera gabung gelombang sebelum pihak manajemen menutup pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47.

Pasalnya, apabila pihak manajemen menutup pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47, maka calon peserta sudah tidak ada kesempatan lagi untuk gabung gelombang.

Lantas, kapan jadwal penutupan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 ditutup hari ini? Simak bocoran tanggalnya berikut ini.

Sejatinya, jadwal penutupan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 bisa dipelajari dari pengalaman di gelombang sebelumnya.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 47 Resmi Dibuka! Ini Tips Tes Kemampuan Dasar dan Tes Motivasi Agar Lolos

Merujuk pola gelombang-gelombang sebelumnya, jadwal penutupan pendaftaran Kartu Prakerja bakal dilakukan di dua hingga tiga hari setelah pembukaan gelombang.

Dengan demikian, apabila pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 dibuka pada 22 Oktober 2022, maka penutupan pendaftaran kemungkinan akan dilakukan manajemen pada tanggal 24 hingga 25 Oktober 2022.

Meskipun begitu, tidak menutup kemungkinan jika jadwal penutupan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 bakal lebih cepat atau bahkan lebih lama dari bocoran tanggal tersebut.

Pasalnya, jadwal penutupan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 merupakan wewenang pihak manajemen Kartu Prakerja.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 47 Resmi Dibuka, Segera Login Dashboard www.prakerja.go.id

Calon peserta yang saat ini masih ragu apakah akan daftar Kartu Prakerja Gelombang 47 atau tidak, segera bulatkan tekad sebelum penutupan pendaftaran dilakukan.

Pasalnya, bagi peserta yang lolos seleksi saat daftar Kartu Prakerja Gelombang 47 bakal mendapat manfaat dengan total Rp3,55 juta per orang.

Adapun total manfaat Rp3,55 juta tersebut terdiri dari saldo pelatihan senilai Rp1 juta.

Selain itu, bakal ada insentif total Rp2,4 juta per orang yang dibagikan Rp600.000 selama empat bulan berturut-turut.

Baca Juga: Login prakerja.go.id untuk Daftar Kartu Prakerja Gelombang 47, Simak Syarat dan Cara Buat Akun di Sini

Peserta yang lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 47 juga bakal memperoleh tambahan insentif senilai Rp150.000 apabila mengisi survei evaluasi sebanyak tiga kali.

Calon peserta bisa memulai daftar Kartu Prakerja Gelombang 47 dengan mengetahui syaratnya terlebih dahulu. Apa saja? Simak uraiannya berikut ini.

1. Merupakan WNI atau Warga Negara Indonesia yang memiliki KTP sah dan tercatat di Dukcapil

2. WNI berusia minimal 18 tahun dan maksimal 60 tahun

3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal

Baca Juga: Kabar Baik! Kartu Prakerja Gelombang 47 Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftar di prakerja.go.id

4. Bukan pejabat negara, anggota TNI/Polri, PNS/PPPK (ASN), Kepala Desa/Perangkat Desa, Komisaris/Direksi/Dewan Pengawas BUMN/BUMD, dan anggota DPR/DPRD

5. Bukan penerima bantuan lain dari pemerintah, seperti BPNT dan PKH Kemensos, BPUM, PBI, dan BSU

6. Belum pernah menjadi peserta Kartu Prakerja pada gelombang sebelumnya atau pernah dicabut status kepesertaannya

7. Tidak lebih dari dua individu yang diterima Kartu Prakerja dalam satu KK

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 47 Dibuka, Segera Daftar via Link Ini dan Ikuti Tips Berikut Agar Lolos

Bagi calon peserta yang sudah memiliki akun tidak perlu repot saat akan daftar Kartu Prakerja Gelombang 47 lantaran bisa langsung klik 'Gabung Gelombang'.

Sedangkan bagi calon peserta yang belum memiliki, bisa membuat akun terlebih dahulu dengan mengakses www.prakerja.go.id.

Masyarakat, khususnya calon peserta yang membutuhkan informasi lebih lanjut terkait Kartu Prakerja bisa ikuti akun media sosial resmi di akun Instargram @prakerja.go.id.

Demikian ulasan lengkap terkait jadwal penutupan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 yang bisa disimak calon peserta yang akan gabung gelombang.***

Editor: Rahmi Nurfajriani

Tags

Terkini

Terpopuler