Cara Daftar Jadi Penerima BLT BBM Tahap 2 Online Lewat HP, Bansos Rp300.000 Siap Cair November 2022

14 November 2022, 15:49 WIB
Ilustrasi penerima BLT BBM. /ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani.

PR DEPOK - BLT BBM tahap 2 dijadwalkan cair untuk masyarakat yang memenuhi syarat pada November 2022.

Masyarakat penerima BLT BBM tahap 2, mendapatkan bansos Rp300.000 yang kabarnya siap cair November 2022.

Untuk Anda yang ingin dapat bansos Rp300.000 pada November 2022, simak cara daftar BLT BBM tahap 2 online lewat HP.

Baca Juga: Jadwal Pencairan BPNT November 2022, Segera Login ke Sini untuk Cek Penerima Secara Online Lewat HP

BLT BBM adalah bansos tambahan dari pemerintah, dalam rangka membantu masyarakat miskin menghadapi pengalihan subsidi BBM yang terjadi awal September 2022.

Bansos tersebut diharapkan mampu meningkatkan daya beli masyarakat ditengah kenaikan harga BBM dan juga berbagai kebutuhan lainnya akibat pengaruh global.

BLT BBM diberikan dalam dua tahap, di mana untuk setiap pencariannya penerima mendapatkan bansos Rp300.000.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Manakah Gambar Anak Perempuan? Jawabannya Ungkap Banyak Hal tentang Kepribadian

BLT BBM telah disalurkan pada awal September 2022 dan untuk tahap kedua dijadwalkan cair November 2022.

BLT BBM menyasar 20,65 juta penerima yang terdiri dari KPM PKH dan BPNT dengan anggaran mencapai Rp12,4 triliun.

Bagi Anda yang belum dapat bansos Rp300.000 di bulan September 2022 lalu, masih ada kesempatan agar jadi penerima BLT BBM di tahap kedua.

Salah satu cara jadi penerima BLT BBM yakni daftar secara online di aplikasi Cek Bansos yang bisa dilakukan hanya lewat HP.

Baca Juga: Cara Mudah Cek Penerima KJP Plus November 2022 hingga Rp1.720.000, Cukup Modal KTP Saja

Agar pendaftaran diterima, pastikan Anda memenuhi syarat sebagai penerima BLT BBM sebagai berikut:

- Tercatat sebagai Warga Negara Indonesia dibuktikan dengan kepemilikan NIK KTP.

- Bukan ASN, PNS, TNI, atau Polri maupun anggota keluarganya.

- Masuk dalam golongan masyarakat miskin atau rentan miskin.

Baca Juga: Soal Ledakan Bom di Turki, KBRI Sebut Tak Ada WNI yang Jadi Korban

- Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial atau DTKS.

- Terdampak Covid-19 atau kehilangan pekerjaan karena PHK.

Cara daftar jadi penerima BLT BBM online lewat HP:

- Unduh aplikasi Cek Bansos lewat Play Store atau App Store di HP Anda.

Baca Juga: Cara Daftar BPNT Online 2022 Lewat HP, Hanya Pakai KTP dan KK

- Klik "Buat Akun Baru" untuk registrasi akun.

- Isi data diri sesuai permintaan mulai dari NIK KTP, nomor KK, dan sebagainya.

- Unggah foto e-KTP asli dan foto selfie yang tengah memegang e-KTP.

- Klik "Buat Akun Baru".

Baca Juga: Jadi Tamu VVIP B20, Penampilan Elon Musk Pakai Batik Jadi Sorotan

- Tunggu sampai ada pemberitahuan aktivitasi akun yang dikirim Kemensos melalui alamat email.

- Jika sudah mendapatkan email aktivasi tersebut, artinya proses registrasi akun berhasil.

- Masuk kembali ke aplikasi Cek Bansos kemudian pilih menu "Daftar Usulan".

- Klik "Tambah Usulan".

Baca Juga: Ringankan Pencairan BSU November 2022, PT Pos Indonesia Beri Kemudahan Ini untuk Pekerja Terima Bantuan

- Isi data diri pengusul (bisa mengusulkan diri sendiri atau orang lain).

- Unggah foto KTP asli dan foto rumah pengusul tampak depan.

- Selanjutnya klik "Tambah Usulan".

- Terakhir pilih jenis bansos yang ingin diusulkan.

Baca Juga: Cara Daftar BLT BBM 2022 Online, Hanya Input 2 Dokumen Bisa Dapat Uang Tunai Rp300.000 Bulan Ini

Nantinya Kemensos bekerjasama dengan lembaga daerah terkait akan melakukan proses verifikasi dan validasi, untuk menentukan apakah pendaftaran BLT BBM layak diterima.

Itu dia cara daftar jadi penerima BLT BBM tahap 2 online lewat HP, untuk dapatkan bansos Rp300.000 yang siap cair November 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Pikiran Rakyat Depok.***

 

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler